Wisata Terbaru 2024? 6 Air Terjun Terbaik Di Pacitan, Ada Wisata Air Terjun Di Pinggir Pantai

Wisata Terbaru 2024? 6 Air Terjun Terbaik Di Pacitan, Ada Wisata Air Terjun Di Pinggir Pantai

Grojogan Dhuwur-instagram @haryotogreenlovers-

DISWAY JOGJA - Pacitan merupakan nama kabupaten yang ada di jawa timur dan berada di wilayah pesisir pantai selatan dan meiliki banyak destinasi wisata terbaru 2024 yang sangat indah. Wisata Pacitan selain pantai ada banyak yang bisa kamu dikunjungi.

Pacitan mempunyai lebih dari sekadar pantai yang yang indah, tetapi tempat ini juga menyimpan berbagai destinasi wisata terbaru 2024 lain yang tidak kalah indah, yaitu wisata air terjun. Bahkan, di Pacitan ada wisata  air terjun dan pantai dalam satu tempat.

Salah satunya yang tak kalah menarik dari wisata terbaru 2024 air terjun atau grojogan yang ada di pacitan, yaitu dengan ketinggian air terjun yang berfariatif, airnya dingin dan jernih, serta pepohonan yang rimbun karena kebanyakan lokasinya berada di tengah hutan, sehingga memberikan suasana yang asri dan sejuk.

Berikut 6 wisata terbaru 2024 air terjun dan grojogan di Pacitan :

1. Air Terjun Gringsing

Air Terjun Gringsing ini memiliki ketinggian sekitar 20 meter dengan air yang begitu jernih. Kawasan sekitarnya juga masih alami dengan pemandangan berupa hamparan sawah yang hijauPada saat musim penghujan tiba, air terjun yang mengalir di Jurug Gringsing akan semakin deras. Bebatuan besar dan kokoh yang berbentuk tidak beraturan disekitarnya membuat air terjun ini seperti berundak. Untuk fasilitas terdapat toilet warung, tempat istirahat dan spot foto.

2. Grojogan Dhuwur

Grojogan Dhuwur punya tiga aliran air yang gak pernah kering. Air Terjun Grojogan Dhuwur menyajikan panorama keindahan alam dengan pepohonan hijau yang mengelilinginya. Di bawah aliran air terjun terdapat kolam alami dengan air berwarna biru kehijauan yang jernih dan tenang yang berjatuhan dan mengalir di antara bebatuan, serta goa yang tersembunyi di balik air terjun. Kamu dapat menikmati keindahan yang ada dengan berendam ataupun berenang di kolam ini.

3. Air Terjun Jurang Mandang

Pemandangan air terjun ini sangat indah, ditambah suasana alamnya yang masih asri. Terdapat 3 buah kolam alami yang kerap dijadikan sebagai salah satu spot foto oleh wisatawan, pun dijadikan tempat menenangkan dirielain itu, disebelah atas, terdapat sumber air baku, yang dimanfaatkan warga setempat guna menyuplai air bersih untuk pusat perdesaan dan pertanian melalui selang-selang elastis. Tempatnya indah masih sangat alami, ditambah dengan rimbunnya pohon pohon suasananya tenang, nyaman untuk bersantai atau istirahat.

BACA JUGA : Wisata Terbaru 2024? 13+ Rekomendasi Wisata Pantai Terbaik Di Pacitan Jawa Timur, Cek Selengkapnya

4. Air Terjun Pantai Banyu Tibo

Wisata terbaru 2024 Pantai Banyu Tibo, yang terletak di Desa Sumberbening, Kecamatan Donorojo, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur. Daya tarik air terjun di Pacitan ini memadukan antara pantai dan air terjun.

Air terjun ini menciptakan kolam alami di bawahnya, yang memungkinkan para pengunjung untuk menikmati keindahannya dan bahkan berenang di dalam kolam tersebut. Wisata ini juga dikenal karena tebing-tebing yang mengelilingi pantai, menciptakan pemandangan alam yang sangat menyejukkan mata.

5. Air Terjun Tluvalley

Air Terjun Tluvalley Pacitan memiliki panorama yang unik dan bentuk airnya tidak dimiliki oleh air terjun atau curug lain. Air terjun yang aliran air di bawahnya berwarna hijau toska dan airnya begitu jernih yang bisa digunakan untuk berenang atau mandi. Pada musim penghujan karena aliran airnya akan besar dan indah sejuk dan menyegarkan, kamu bisa berenang di kolam alami yang bening dan bersih.

BACA JUGA : Wisata Terbaru 2024? 13+ Rekomendasi Wisata Pantai Terbaik Di Pacitan Jawa Timur, Cek Selengkapnya

6. Air Terjun Kedung Pinihan

Air terjun di Pacitan ini suasananya sejuk, dingin, dan pemandangan alam yang memanjakan mata, di sisinya terdapat batuan besar besar air terjunya memiliki debit arus yang kuat meskipun musim kemarau. Airnya jernih, segar dan sangat alami membuat pengunjung betah di wisata air terjun ini.

Itulah beberapa wisata terbaru 2024 air terjun di Pacitan. Semoga bermanfaat! (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: