Berikut 7 Manfaat Astaxanthin dari Ganggang Merah Bagi Kecantikan kulit Wajah agar Selalu Tampak Awet Muda

Berikut 7 Manfaat Astaxanthin dari Ganggang Merah Bagi Kecantikan kulit Wajah agar Selalu Tampak Awet Muda

alga merah--

DISWAY JOGJA - Memiliki kulit yang mulus tanpa ada noda dan masalah lainnya adalah keinginnan semua semua orang terutama kaum hawa.

Namun, kulit rentan terjadi flek atau terkena penuaan dini yang diakibatkan karena efek buruk dari sinar matahari dan polusi.

BACA JUGA : Para Lelaki Harus Catat! Ini 3 Tips Cara Memutihkan Kulit Pria Secara Alami dan Tanpa Ribet

Astaxanthin adalah jenis pigmen yang berasal dari ganggang merah. Astaxanthin telah dipercaya dapat merawat kesehatan dan kecantikan kulit, seperti melawan tanda-tanda penuaan, menghilangkan flek hitam, dan melawan radikal bebas. Untuk mengenal lebih jauh, berikut manfaat Astaxanthin untuk kulit , simak apa saja berikut 7 ulasanya :

1. Mencegah Penuaan Dini

Manfaat astaxanthin untuk kulit pertama adalah memperlambat penuaan dini. Selain dikarena faktor usia, penuaan juga disebabkan oleh paparan zat-zat radikal bebas setiap hari yang berasal dari polusi dan sinar matahari, sehingga rentan mengalami penuaan dini.

Oleh karena itu, perlu perawatan kulit dengan menggunakan produk yang mengandung antioksidan untuk mencegah perubahan jangka panjang pada sel-sel kulit.

Selain dikenal sebagai antioksidan terkuat, situs dermascope menyebutkan kelebihan Astaxanthin dapat larut dalam lemak. Kemampuan ini membuat antioksidan yang bersumber dari ganggang merah ini mampu melintasi membran sel dan bekerja langsung memperbaiki kerusakan sel kulit dari radikal bebas.

2. Menjaga Kulit Tetap Elastis

Tanda penuaan bisa di tandai dengan kerutan, garis halus dan keelastisan kulit berkurang. Astaxanthin bisa merangsang prosuksi kolagen pada kulit dan kulit akan selalu kencang dan kenyal.

BACA JUGA : Rahasia Cantik Kulit Terungkap! 12 Manfaat Lulur Kopi Ampuh Mencerahkan Kulit dan Cara Membuatnya

3. Tabir Surya Alami

Manfaat astaxanthin untuk kulit selanjutnya yaitu tabir surya alami. Sinar UV yang mengenai kulit bukan hanya membuatnya tampak belang, tapi juga memicu flek hitam, bahkan gangguan kesehatan yang lebih parah, seperti kanker.

Situs dermascope menyatakan bahwa jika kerusakan kulit akibat efek buruk sinar matahari dapat ditekan dengan zat Astaxanthin. Senyawa ini dapat melindungi dan meningkatkan kemampuan fibroblast, sel kulit yang berfungsi sebagai sistem perlindungan.

4. Membuat kulit lebih bersih dan cerah

Astaxanthin juga membuat kulit lebih bersih dan cerah. Banyak perempuan yang mendambakan kulit wajah yang tampak cerah dan segar. Astaxanthin efektif mencerahkan kulit karena kemampuannya yang dapat menghambat melanogenesis atau mengurangi produksi melanin, pigmen yang menentukan warna kulit.

BACA JUGA : 7 Cara Memutihkan Kulit Tanpa Skincare, Ternyata Mudah dan Gratis! Kamu Wajib Cobain Biar Bisa Buktiin Sendiri

Selain itu, antioksidan terkuat di dunia ini juga efektif mengurangi garis halus, flek hitam dan kerutan di wajah secara bertahap. Sehingga kulit terlihat lebih bersih, cerah dan terhindar dari tanda-tanda penuaan dini.

5. Membuat Kulit Wajah Menjadi Lebih Muda

Manfaat astaxanthin untuk kulit lainnya adalah membuat kulit wajah menjadi lebih muda. Kulit wajah yang tampak cerah dan glowing bisa Anda dapatkan. Caranya dengan melakukan perawatan rutin dengan Astaxanthin terbukti meningkatkan aliran darah. Bukan hanya membuat kulit tampak lebih glowing, tapi juga meningkatkan regenerasi sel, menjaga kekenyalan dan kelembapan kulit.

6. Mencegah Timbulnya Garis-Garis Halus

Salah satu tanda penuaan yang paling jelas adalah munculnya garis-garis halus yang akan menjadi kerutan di wajah. Namun berkat astaxanthin, garis-garis halus pada wajah dapat tersamarkan dengan baik.

7. Menyamarkan Vlek Hitam

Tanda penuaan yang juga cukup mengganggu adalah flek hitam yang disebabkan paparan sinar UV. Astaxanthin pun dipercaya membantu proses regenerasi kulit lebih cepat dan melindungi kulit dari hiperpigmentasi yang menyebabkan flek hitam karena sinar matahari.

Demikian ulasan 7 manfaat dari Astaxanthin dari Ganggang Merah Bagi Kecantikan kulit Wajah untuk kesehatan dan kecantikan, Semoga bermanfaat (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: