Perhatian Anggota Polsek Bantarbolang ke Penderita Lumpuh Layu, Ngajar Ngaji Hingga Berbagi Rezeki

Perhatian Anggota Polsek Bantarbolang ke Penderita Lumpuh Layu, Ngajar Ngaji Hingga Berbagi Rezeki

BERIKAN - Anggota Polisi memberikan taliasih kepada penderita lumpuh layu di Desa Karangayar, Bantarbolang-M. RIDWAN/RADAR PEMALANG -

PEMALANG, DISWAYJOGJA - Seorang polisi ternyata tidak hanya melakukan tugas sebagai penegak hukum. Ada pula anggota polisi yang sangat peduli dan perhatian terhadap warga kurang mampu dan menderita sakit.

Adalah Aiptu Durakhim. Dia adalah seorang anggota polisi yang berdinas di Polsek Bantarbolang Polres Pemalang. Durakhim rela meluangkan waktu dan memberikan perhatian khusus kepada beberapa warga kurang mampu yang menderita lumpuh layu di Desa Karanganyar, Kecamatan Bantarbolang.

Tak hanya perhatian, Durakhim juga rutin mengajar mengaji, terutama menjelang bulan suci Ramadan. Kegiatan itu dilakukan setiap Selasa dan Kamis. Dia menyambangi dan mengajar mengaji pada warga yang menderita lumpuh layu di Desa Karanganyar.

BACA JUGA:Polisi Berhasil Gagalkan Tawuran di Brebes, 25 Remaja Tanggung Diamankan

Di Desa Karanganyar terdapat 4 keluarga yang memiliki anak dalam keadaan lumpuh layu, secara keseluruhan berjumlah 7 orang. Salahs atunya keluarga Suinah. Dimana 4 anaknya mengalami lumpuh layu.

Kepeduliannya pada warga yang mengalami lumpuh layu untuk memberikan motivasi, sekaligus menanamkan nilai-nilai keimanan dan ketakwaan pada momentum bulan suci Ramadan.

”Dengan rajin mengaji, harapannya mereka dapat semakin fokus dalam menunaikan setiap amalan ibadah selama bulan Ramadan,” kata Aiptu Durakhim.

Selain mengajar mengaji, Aiptu Durakhim juga rutin menyisihkan rezekinya untuk berbagi pada warga kurang mampu, terutama yang memiliki anak dalam kondisi lumpuh layu.

”Alhamdulillah hari ini kami memiliki sedikit rezeki, untuk membeli paket beras dan sembako yang akan kami bagikan pada keluarga ibu Suinah,” ujarnya.

BACA JUGA:Kapolda DIY ; Tugas Polisi RW Akan Berbeda dengan Bhabinkamtibmas

Suinah mengucapkan terima kasih kepada Aiptu Durakhim yang selalu memberikan perhatian kepada anak-anaknya. “Alhamdulillah Pak Durakhim selalu datang ke sini, mengajar ngaji, juga mencukur rambut anak-anak kami bila rambutnya sudah panjang,” ucap Suniah.

Kapolres Pemalang AKBP Yovan Fatika Handhiska Aprilaya, melalui Kapolsek Bantarbolang AKP Trino Winarno mengaku mendukung penuh kegiatan humanis yang secara rutin dilakukan Aiptu Durakhim di sela-sela tugasnya tersebut.

“Pendekatan humanis yang dilakukan Aiptu Durakhim pada sejumlah warga di Desa Karanganyar yang mengalami lumpuh layu sangat kami apresiasi,” jelasnya.

BACA JUGA:Temuan TBC di Kabupaten Tegal Capai 5.088 Kasus, Pemkab Luncurkan USAID Bebas TB

Dia berharap, kegiatan positif yang dilakukan Aiptu Durakhim dapat menginspirasi dan ditiru anggota lainnya. ”Dengan kepedulian Aiptu Durakhim, semoga dapat memberikan manfaat bagi masyarakat, khususnya di Kecamatan Bantarbolang,” imbuh Kapolsek Bantarbolang. (*) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: