Mercedes-AMG GLA 35? Mobil Terbaru 2024 Performa Teknologi Canggih, Tampilan Sporty Nggak Pelit Fitur Bosque!

Mercedes-AMG GLA 35? Mobil Terbaru 2024 Performa Teknologi Canggih, Tampilan Sporty Nggak Pelit Fitur Bosque!

Mobil terbaru 2024: Mercedes AMG GLA 35--Screenshoot YouTube: Oto Driver

DISWAY JOGJA - Mengendarai mobil terbaru 2024 tidak hanya soal sampai di tempat tujuan dengan aman, tapi juga soal gaya dan sensasi berkendara yang menyenangkan. 

Salah satu mobil terbaru 2024, yang menawarkan kombinasi sempurna antara gaya dan performa adalah Mercedes-AMG GLA 35. 

Mobil ini membawa desain yang memikat, mesin yang bertenaga, dan teknologi canggih yang menjadi pilihan menarik bagi penggemar mobil di tahun 2024.

Desain yang menarik dan sporty

Saat pertama kali melihat GLA 35 AMG, mata kita langsung tertuju pada garis desainnya yang sporty. 

Dengan proporsi yang proporsional dan garis-garis tegas yang mengalir mulus dari depan ke belakang, mobil terbaru 2024 ini sungguh mempesona. 

Walaupun termasuk dalam kategori crossover, GLA 35 AMG tidak kehilangan identitasnya sebagai mobil Mercedes-AMG. 

Grille depan yang dominan dan knalpot ganda mencirikan aura performa tinggi yang dimiliki mobil ini. 

Ditambah dengan lampu multibeam LED yang modern, GLA 35 AMG tampak semakin menggoda saat berada di jalan raya.

Performa yang mengagumkan

GLA 35 AMG bukan hanya sekadar penampilan, tapi juga menggebrak di jalanan. Ditenagai oleh mesin yang luar biasa dengan output mencapai 300 HP dan torsi lebih dari 400 Nm, mobil terbaru 2024 ini siap memberikan aksi yang memukau. 

Akselerasinya sungguh mengesankan, mampu melesat dari 0-100 km/jam hanya dalam waktu 5,2 detik. Angka ini membuat GLA 35 AMG menjadi pesaing tangguh di kelasnya.

Transmisi AMG Speed Shift 8-percepatan dual clutch transmission juga layak dipuji karena memberikan perpindahan gigi yang responsif dan halus, memberikan pengalaman berkendara yang memuaskan.

Handling dan kinerja berkendara yang luar biasa

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: