Wisata Terbaru 2024 Studio Alam Gamplong Yogyakarta? Tempat Syuting Film Bumi Manusia, Banyak View Klasik!

Wisata Terbaru 2024 Studio Alam Gamplong Yogyakarta? Tempat Syuting Film Bumi Manusia, Banyak View Klasik!

Studio Gamplong 2024--google

Terdapat bangunan benteng Belanda yang dapat dijadikan spot foto untuk kamu. Meski hanya untuk keperluan syuting, namun pembuatan replika benteng ini dibuat dengan sangat detail.

Benteng ini memiliki pintu besar yang sangat khas, di depan benteng ini juga terdapat sungai yang menjadi pembatas khas zaman dulu. Ada juga kawasan Pendopo Joglo dengan nuansa kerajaan yang bisa djadikan spot foto buat kamu.

Pendopo tersebut dilengkapi dengan senjata dan beberapa meriam yang membuat suasana lebih terkesan alami. Luas ukkuran pendopo tersebut terbilang besar dengan atmosfir zaman dulu yang begitu melekat.

Ada pula museum bumi manusia, museum ini merupakan rumah karakter dalam novel “Bumi Manusia” karya Pramudya Ananta Toer. Kalian dapat mengeksplor rumah ini yang dihuni oleh Nyai Ontosoroh dan Annelies Mallema.

Fasilitas dan Harga Tiket Masuk

Untuk mendukung kenyamanan pengunjung, terdapat fasilitas yang disediakan di wisata terbaru 2024 Studio Alam Gamplong ini seperti terdapat beberapa warung jajan, tempat untuk berisitirahat / gazebo, toilet, mushola dan area parkir yang luas.

Studio Alam Gamplong ini buka setiap hari dengan jam operasional mulai dari pukul 09.00 – 18.00. Sedangkan ketika dihari weekend wisata tersebut akan buka mulai dari pukul 08.00 – 17.00.

Kamu tidak perlu khawatir mengenai biaya masuknya, karena wisata terbaru 2024 di termasuk wisata yang murah dengan biaya yang terjangkau. Di depan pintu masuk wisata terbaru 2024 ini disediakan kotak yang dapat kamu isi seikhlasnya.

BACA JUGA : 10 Wisata Jogja Terhits 2023 yang Instagramable, Kaum Milenial Wajib Kesini!

Kamu hanya membayar ketika kamu akan memasuki Mudeum Habibie dan Ainun, Museum Bumi Manusia, Galeri Antik, Rumah Kiblat serta tiket masuk untuk Kereta Tua dengan membayar masing-masing Rp 10.000.

Tunggu apalagi ? ayo kunjungi Wisata Alam Gamplong sebagai wisata terbaru 2024 di Yogyakarta. Kamu akan belajar banyak disana mulai dari sejarah dan budaya. Jangan lupa siapkan kamera ya untuk berfoto dan gunakan ootd terbaikmu. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: