Mau Ajukan Pinjaman di KUR BRI? Cek Seberapa Cepat Pencairannya Disini

Mau Ajukan Pinjaman di KUR BRI? Cek Seberapa Cepat Pencairannya Disini

Kecepatan pencairan pengajuan pinjaman di KUR BRI--

Untuk KUR Mikro BRI, Kamu akan mendapat pinjaman maksimal 50 juta rupiah setiap individunya dan terbagi menjadi dua jenis kredit.

Kredit pertama yaitu Kredit Modal Kerja atau KMK dengan tenor maksimal 3 tahun serta Kredit Investasi dengan tenor maksimal 5 tahun.

Untuk suku bunga yang dikenakan sendiri berkisar antara 6 persen setiap tahunnya dan tidak memakan biaya administrasi.

2. KUR Kecil BRI

Untuk KUR Kecil BRI, Kamu akan mendapat pinjaman dari 50 juta rupiah hingga paling besarnya yaitu 500 juta rupiah dan hanya terdapat satu jenis kredit.

BACA JUGA : Biaya Cicilan Rendah, Inilah Kelebihan serta Kekurangan dari Shopee Paylater

Adalah Kredit Modal Kerja atau KMK dengan masa tenor pinjaman 4 tahun serta memiliki suku bunga sebesar 5 persen setiap tahunnya dan terdapat agunan sesuai dengan kebijakan masing-masing Bank.

3. KUR TKI BRI

Untuk KUR TKI BRI, Kamu akan mendapatkan pinjaman maksimal hingga 25 juta rupiah dengan suku bunga sebesar 6 persen setiap tahunnya.

BACA JUGA : Punya 7 Dokumen Badan Usaha Ini? Bisa Coba Ajukan KUR BCA 2024, Simak Selengkapnya Disini!

BACA JUGA : Bisnis Makin Lancar! Simak Syarat KUR BRI Tanpa Jaminan Agar KUR Mikro BRI Anda Disetujui

Selain itu, jenis pinjaman ini juga bebas biaya administrasi dengan masa pinjaman maksimal 3 tahun atau sesuai kontrak kerja di negara penempatan seperti Hongkong, Taiwan, Malaysia, Brunei, Korea Selatan dan Singapura.

Sebelum mengajukan pinjaman KUR BRI 2024, pastikan untuk Kamu bisa memenuhi persyaratan berikut ini:

  • Syarat pengajuan KUR Mikro
  • Usaha produktif dan layak.
  • Usaha minimal telah berjalan 6 bulan secara aktif.
  • Tidak sedang memiliki kredit bank kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB dan Kartu Kredit.
  • Dokumen seperti KTP, KK, surat izin usaha.

Syarat pengajuan KUR Kecil

  • Usaha produktif dan layak.
  • Tidak sedang memiliki kredit bank kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB dan kartu kredit.
  • Usaha aktif minimal 6 bulan.
  • Memiliki dokumen seperti Surat Izin Usaha Mikro dan Kecil atau IUMK.

Syarat pengajuan KUR TKI

  • Calon Tenaga Kerja Indonesia yang akan bekerja di luar negeri.
  • Menyiapkan persyaratan dokumen seperti KTP, KK, paspor, visa, perjanjian penempatan dan lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: