5 HP Oppo Terbaru 2024 Yang Patut Kamu Pertimbangkan Diawal Tahun!

5 HP Oppo Terbaru 2024 Yang Patut Kamu Pertimbangkan Diawal Tahun!

HP Oppo Terbaru 2024--

Performa Oppo A18 cukup mumpuni, terutama untuk kebutuhan gaming, berkat chipset MediaTek Helio G85 yang didukung oleh RAM 4 GB/128 GB, dan tambahan virtual RAM hingga 4 GB. 

Oppo A18 juga membawa dua kamera belakang (8 MP dan 2 MP) dan kamera selfie 5 MP. Sementara baterainya berkapasitas 5000 mAh didukung pengisian daya 10 Watt melalui USB Type-C, serta memiliki sensor sidik jari di samping untuk keamanan.

Harga Oppo A18 terbaru berada di kisaran 1,6 jutaan jika dibeli secara online, sedangkan di toko offline harganya sekitar 1,8 juta.

BACA JUGA:Simak Sebelum Membeli HP Lipat! Ini Dia 5 Keunggulan OPPO Find N3 dengan Teknologi Canggih dan Desain Modern!

BACA JUGA:Hp Lipat Oppo Find N3 Dirilis di Indonesia dengan Desain yang Lebih Baru!

3. Oppo A38

Oppo A38 adalah HP Oppo terbaru lainnya di awal tahun 2024, dengan harga sekitar 1,8 jutaan. Smartphone ini menawarkan pengisian baterai yang lebih cepat dan kamera yang lebih besar dibandingkan Oppo A18 sebelumnya. 

Oppo A38 mendukung fast charging 33 Watt, mampu mengisi baterai 5000 mAh hingga 100% dalam 70 menit saja.

Dilengkapi dengan dua kamera utama (50 MP + 2 MP) dan kamera selfie 5 MP, Oppo A38 juga mengandalkan chipset MediaTek Helio G85 dengan RAM 4 GB/128 GB yang dapat diperluas hingga 1 TB menggunakan kartu micro SD. 

Layarnya berukuran 6,56 inci dengan refresh rate 90 Hz dan resolusi HD+.

4. Oppo Reno 11 5G

Oppo Reno 11 5G hadir sebagai HP Oppo Terbaru 2024 yang menawarkan performa lebih tinggi dan kualitas kamera yang lebih baik dibandingkan dengan generasi sebelumnya. 

Ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 8200 berfabrikasi 4 nanometer, Oppo Reno 11 5G menawarkan Antutu mencapai lebih dari 1 juta.

Tiga kamera belakang (50 MP + 32 MP + 8 MP) dengan OIS, serta kamera selfie 32 MP membuat Oppo Reno 11 5G cocok untuk fotografi. Layarnya berukuran 6,7 inci dengan refresh rate 120 Hz dan resolusi full HD+, sementara pengisian daya cepat 67 Watt mampu mengisi baterai 4800 mAh hingga 50% dalam 19 menit.

Untuk saat ini, Oppo Reno 11 5G baru dirilis di pasar Cina dengan harga mulai dari 2.499 Yuan atau sekitar 5,4 jutaan untuk varian RAM 8 GB/256 GB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: