Nazla Syakira Terpilih Jadi Ketua Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan SMA Muhata

Nazla Syakira Terpilih Jadi Ketua Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan SMA Muhata

PAPARAN – Kandidat ketua GKHW SMA Muhammadiyah Kota Tegal memaparkan visi dan misi.-K. ANAM SYAHMADANI/RADAR TEGAL -

TEGAL, DISWAYJATENG - Dewan Kerabat Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan SMA Muhammadiyah 1 Kota Tegal (SMA Muhata) mempunyai nakhoda baru. Dia adalah siswa Kelas XI 1 SMA Muhata Nazla Syakira yang terpilih menjadi ketua setelah mengungguli dua kandidat lainnya yakni Verlyta Fatma dan Rizka Nur Baety dalam pemungutan suara di sekolah, Rabu (18/10/2023) lalu.

BACA JUGA:Cegah Kekerasan di Sekolah, MKKS SMK dan Cabang Dinas XII Gulirkan Program 'Ayo Rukun'

Nazla akan memimpin GKHW SMA Muhata Periode 2023/2024 dan akan bahu membahu bersama wakil ketua David Al Habsy, sekretaris Aulia Rahmadani, bendahara Rizka Nur Baety. Sementara Verlyta menjabat sebagai ketua Bidang Kepanduan.

Pemilihan Ketua GKHW dimulai tahapan tes tertulis, wawancara, pengumuman formatur inti. Kemudian, disepakati tiga nama yang maju dalam pemilihan yakni Verlyta Fatma, Rizka Nur Baety, dan Nazla Syakira. Selanjutnya, ketiga kandidat tersebut menyampaikan visi dan misinya kepada seluruh warga sekolah dilanjut pemungutan dan penghitungan suara.

BACA JUGA:Polisi Terjun ke Sekolah, Ajak Siswa SMP dan SD Cegah Bullying

Setelah itu, kepengurusan baru disusun dengan cara berunding dan didapatkanlah dua puluh lima anggota pengurus untuk GKHW Periode 2023/2024.

Selanjutnya, Musyawarah Dewan Kerabat GKHW diselenggarakan bersamaan dengan Pelatihan Kader Taruna Melati 1, Sabtu (21/10). Musyawarah dibuka oleh Kepala SMA Muhata Drs Saripin SPdI. Kepala sekolah berpesan bahwa pergantian pengurus ini agar tetap mewariskan hal-hal baik serta meninggalkan hal yang kurang baik pada kepengurusan sebelumnya.

”Selain itu bagi yang sudah terpilih melalui voting agar bisa amanah dalam mengemban tugas selama satu periode ke depan,” ujar Saripin. Rencananya, pengurus baru GKHW SMA Muhata Periode 2023/2024 akan dilantik di Halaman SMA Muhata, Jumat (27/10).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: