5 Fakta Unik Buah Tin, Buah Surga yang Jadi Nama Surah di Alquran

5 Fakta Unik Buah Tin, Buah Surga yang Jadi Nama Surah di Alquran

Buah Tin--

DISWAY JOGJA - Buah tin atau dalam bahasa inggris disebut fig merupakan spesies tumbuhan yang berasal dari wilayah Mediterania dan Asia Barat.

Menurut Syaikh Khalid Jad dalam bukunya yang berjudul Ensiklopedi Pengobatan Herbal, menuturkan bahwa buah tin tumbuh di wilayah Turki, Mesir, Palestina hingga Iran.

Buah tin yang memiliki nama ilmiah Ficus carica termasuk dalam keluarga moraceae (suku anggota tumbuhan berbunga). Buah tin kerap juga disebut buah ara. Bentuk buahnya bulat, sekilas menyerupai bawang.

Sebelum matang, kulit buah tin berwarna hijau, sedangkan ketika matang warnanya berubah menjadi ungu. Buah tin mengandung banyak air dengan jumlah biji yang juga tidak sedikit.

Khasiat buah tin bagi kesehatan sudah terbukti oleh banyak jurnal medis dan penelitian ilmiah. Melihat khasiat mujarab dan betapa mahsyurnya buah ini, tentu terdapat fakta unik buah tin yang banyak orang ketahui. Simak ulasannya di bawah ini!

1. Buah khas timur tengah

Buah tin atau buah ara dikenal dengan nama fig dalam bahasa Inggris, merupakan spesies buah yang berasal dari wilayah Mediterania dan Asia Barat.

Sedangkan menurut Syaikh Khalid Jad dalam bukunya yang berjudul Ensiklopedi Pengobatan Herbal, disebutkan bahwa buah tin banyak dibudidayakan di Negara Timur Tengah.

Jadi tak heran, buah ini mudah ditemukan di wilayah Turki, Mesir, Palestina, Iran, Arab dan sebagian negara Afrika bagian selatan.

2. Tumbuh di habitat kering

Ternyata, buka cuma kurma dan zaitun saja yang dapat tumbuh di habitat kering dengan cuaca panas yang ekstrem, Bela. Buah tin yang menyegarkan ini juga masuk dalam daftar ini juga, lho.

Sering ditemukan di negara beriklim panas, pohon tin dapat tumbuh di tanah kering dan dapat hidup dengan kadar air yang sedikit. Buah yang sudah hadir sejak 4000 SM ini umumnya berbuah pada musim panas dan musim gugur.

3. Buah Tin adalah bunga

Bunga adalah salah satu bagian dari sebuah tumbuhan. Keberadaan bunga tentu memiliki peran penting. Salah satunya adalah untuk memudahkan tumbuhan dalam berkembang biak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: