Pernah Makan Gado-Gado? Ini Dia Resep Gado-Gado Ala Bango, Praktis dan Dijamin Nagih!
Gado-gado--
DISWAY JOGJA - Gado-gado dikenal sebagai saladnya orang Indonesia. Perpaduan antara sayuran segar, kentang, tempe, dan tahu berpadu lezat dengan bumbu gado-gado yang khas dibuat dari kacang. Untuk membuat Gado-gado cukup mudah karena bahan-bahannya mudah didapatkan.
Berikut ini resep gado-gado ala bango. Kecap bango yang terkenal di Indonesia menjadi kecap pilihan untuk membuat masakan. Jika gado-gado dibuat menggunakan bango maka akan bertambah kelezatan makanan ini. Yuk simak pembuatan gado-gado ala bango.
Bahan-bahan yang perlu disiapkan:
- 350 g kentang, kukus, kupas, potong-potong
- 7 lembar daun selada hijau, sobek-sobek
- 2 buah mentimun, diiris tipis
- 200 g kol, iris kasar, rebus
- 350 g tahu putih
- 350 g tempe
- 100 g tauge, rebus
- minyak goreng, untuk menumis dan menggoreng
Bahan Bumbu perendam tahu-tempe:
- 3 siung bawang putih, halus
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1 sdt garam
- 200 ml air
Bahan-bahan Bumbu kacang:
- 200 g kacang tanah kulit, goreng, haluskan
- 3 buah daun jeruk, buang tulang daunnya
- 3 sdt gula merah
- 2 sdm Bango kecap manis
- 1 sdt garam
- 300 ml santan encer
- 300 ml air
- 1 sdt asam jawa, larutkan dengan 2 sdm air
- Bahan-bahan Bumbu halus:
- 5 buah cabai merah besar, buang biji
- 4 siung bawang putih
- 3 buah cabai merah keriting
- 5 cm kencur
- 1/2 sdt terasi goreng
Bahan Pelengkap:
- 6 buah telur rebus, kupas, lalu dipotong-potong
- 3 sdm bawang merah goreng
- 2 buah tomat, potong-potong
- kerupuk dan emping
BACA JUGA:Bosan Pisang Goreng? Cobain 7 Jajanan Khas Indonesia Berbahan Pisang, Dijamin Ketagihan!
Cara memasak Gado-gado Ala Bango:
- Masukkan tempe dan tahu dalam bumbu peremdam, lalu diaduk rata, Sisihkan.
- Panaskan minyak, tahu dan tempe digoreng hingga garing dan matang. Angkat dan tiriskan. Sisihkan.
- Bumbu kacang: Panaskan 3 sdm minyak, tumis bumbu halus dan daun jeruk hingga harum. Masukkan kacang tanah dan Bango Kecap Manis, lalu diaduk rata. Tambahkan semua sisa bahan, aduk rata. Kemudian Masak hingga matang. Selanjutnya Angkat dan Biarkan hingga tidak panas.
- kentang, tahu, tempe, daun selada, ketimun, taoge, dan kol ditata rapi di atas piring saji. Tuang bumbu kacang dan tambahkan bawang merah goreng diatas piring saji. Sajikan dengan bahan pelengkap seperti ditaburi kerupuk dan emping.
Nah, itulah resep gado-gado ala bango untuk 6 porsi. Resep gado-gado ini bisa dibikin dirumah dan pembuatannya praktis. Gado-gado menjadi menu variasi sayuran yang lezat dan sayang apabila dilewatkan. Jadi, tunggu apalagi untuk membuatnya? (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: