Masker Wajah dari Bahan Alami Untuk Hempaskan Komedo, Gampang Banget Bikinnya!

Masker Wajah dari Bahan Alami Untuk Hempaskan Komedo, Gampang Banget Bikinnya!

--

Instruksi penggunaan:

  1. Campurkan putih telur dan sari lemon murni hingga merata.
  2. Tambahkan satu sendok teh air.
  3. Oleskan campuran putih telur dan lemon tersebut ke seluruh wajah dengan kuas masker. Hindari mengoleskannya di dekat alis atau mata.
  4. Tempelkan lapisan tipis kertas tissue di wajah yang sudah dilumuri campuran putih telur dan lemon.
  5. Oleskan sedikit campuran putih telur dan lemon pada kertas tissue yang lain, kemudian tempelkan sebagai lapisan kedua. Kamu bisa membuat hingga 3 lapisan masker. Biarkan hingga mengering.
  6. Kelupas lapisan kertas tissue hingga komedo terangkat sempurna.
  7. Bilas wajah dengan air dingin.
  8. Keringkan wajah dengan handuk lembut.
  9. Gunakan pelembap untuk menghidrasi kulit wajah setelahnya.

Putih telur dipercaya dapat menyerap minyak berlebih dari kulit dan memiliki efek mengencangkan kulit. Selain itu, putih telur juga mengandung nutrisi yang penting untuk menjaga kesehatan kulit.

Sementara itu, lemon mengandung asam sitrat dan vitamin C. Bahan ini memiliki sifat astringen yang dapat membantu membersihkan kulit.

Apabila kulitmu termasuk kulit yang tahan banting dan bukan kulit yang sensitif, kamu bisa menggunakan masker ini. Masker ini juga cocok dijadikan masker wajah komedo pria karena biasanya laki-laki memiliki lebih banyak komedo di wajahnya ketimbang perempuan sehingga membutuhkan masker yang sifatnya lebih kuat.

 

Itulah 2 resep masker wajah komedo dari bahan alami yang bisa kamu coba di rumah. Pastikan kamu tidak memiliki alergi terhadap bahan-bahan pembuatan masker di atas ya. Jika terjadi reaksi alergi, segera hentikan penggunaan masker alami tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: