Hasil Pertandingan PSIM Yogyakarta vs Nusantara United FC: Skor 0-0, Wasit jadi Sorotan
Duel pemain dalam pertandingan Liga 2 antara Nusantara United FC vs PSIM Yogyakarta di Stadion Moch Soebroto, Magelang pada Senin (5/9). Foto: MO PSIM --
Imran menyebut kelemahan dalam skuadnya sudah sering diperbaiki dalam sesi latihan.
"Padahal kami juga sudah sering lakukan dilatihan. Misalnya, latihan set piece, finishing, tetapi ya, kita lihat tadi harus diperbaiki lagi," tandasnya.
Di sisi lain, pemain PSIM Jogja Syarif Wijianto merasa timnya kurang beruntung dalam pertandingan sore ini.
"Teman-teman juga sudah bekerja keras, maksimal dan punya banyak peluang, tetapi belum terjadi gol," ujar Syarif.
BACA JUGA:PSIM Yogyakarta Menyampaikan Duka untuk PSS Sleman, Bima: Minta Semua Pihak Menahan Diri
Pemain nomor punggung 23 itu bertekad akan menampilkan permainan yang lebih baik lagi di laga kandang besok.
Pada laga selanjutnya, PSIM Yogyakarta bakal menjamu PSCS Cilacap di Stadion Sultan Agung, Bantul. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: jpnn