Puncak Arus Balik Nataru, 36 Ribu Penumpang Padati Kereta Api di Jogja
Puncak arus balik libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025/2026 terjadi di Yogyakarta, PT KAI Daop 6 Yogyakarta mencatat sebanyak 36.723 penumpang diberangkatkan pada Minggu (4/1/2026), meningkat 22 persen dibandingkan akhir pekan biasa.--Dok. Daop 6 YK
YOGYAKARTA, diswayjogja.id – Memasuki hari terakhir Angkutan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025/2026, PT KAI Daop 6 Yogyakarta mencatat lonjakan signifikan volume penumpang.
Pada Minggu (4/1/2026), KAI Daop 6 memberangkatkan sebanyak 36.723 penumpang dan menerima kedatangan 26.491 penumpang di berbagai stasiun wilayah Daop 6 Yogyakarta.
Jumlah keberangkatan tersebut mengalami peningkatan hingga 22 persen dibandingkan volume penumpang pada akhir pekan biasa.
Manajer Humas KAI Daop 6 Yogyakarta, Feni Novida Saragih, menyebut hari ini menjadi puncak arus balik libur Nataru, khususnya di Stasiun Tugu Yogyakarta.
BACA JUGA : Arus Balik Nataru Terasa, KAI Daop 6 Berangkatkan 30 Ribu Penumpang Hari Terakhir
BACA JUGA : Hari Pertama 2026, Daop 6 Yogyakarta Catat Kenaikan Penumpang 10 Persen
“Pada hari ini menjadi puncak arus balik di Daop 6 khususnya Stasiun Tugu Yogyakarta yang akan memberangkatkan 16.597 penumpang. Angka ini meningkat hingga 38 persen dibandingkan weekend biasanya,” ujar Feni dalam keterangannya, Minggu (4/1/2025).
Selain itu, hingga pukul 24.00 WIB malam, KAI Daop 6 Yogyakarta masih menyediakan sekitar 7.000 tiket keberangkatan dari berbagai stasiun di wilayah Daop 6.
Berdasarkan pantauan data penumpang, Stasiun Tugu Yogyakarta mencatat 16.597 penumpang berangkat dan 10.674 penumpang tiba. Stasiun Lempuyangan memberangkatkan 5.349 penumpang dan menerima 4.753 penumpang. Sementara Stasiun Solo Balapan melayani keberangkatan 5.891 penumpang dan kedatangan 5.726 penumpang.
Adapun Stasiun Klaten mencatat 1.887 penumpang berangkat dan 1.319 penumpang tiba, sedangkan Stasiun Wates memberangkatkan 739 penumpang dan menerima 572 penumpang. Sisanya tersebar di stasiun lain di wilayah Daop 6 Yogyakarta.
BACA JUGA : Okupansi Kereta Api Daop 6 Yogyakarta Tembus 100 Persen, Minggu Jadi Puncak Arus Nataru
BACA JUGA : Stasiun Tersibuk Saat Natal, KAI Daop 6 Layani 66.785 Penumpang
Feni menambahkan, sisa tempat duduk Angkutan Nataru dari wilayah Daop 6 Yogyakarta masih tersedia sekitar 7.000 tiket, termasuk untuk tujuan favorit seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Malang, dan Semarang.
“Kami mengimbau masyarakat untuk segera merencanakan perjalanan dengan memesan tiket melalui aplikasi resmi Access by KAI atau kanal penjualan resmi lainnya. Penumpang juga dapat memanfaatkan fitur Connecting Train sebagai alternatif jika tiket pada relasi yang diinginkan telah habis,” jelasnya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber: