diswayjogja.id - Saat jalan-jalan di sekitar Alun-alun Malang, kamu tidak hanya menemukan destinasi wisata, tetapi juga tempat kuliner yang bisa dijangkau dengan mudah.
Banyak wisatawan yang berburu wisata kuliner Alun-alun Malang, karena memang semua yang disajikan di sana lezat dan legendaris.
Terdapat beragam pilihan kuliner yang bisa kamu nikmati, di mana setiap tempatnya memiliki ciri khas tersendiri yang dapat menggoyang lidah dan memuaskan perut.
Penasaran ada wisata kuliner apa saja dekat Alun-alun Malang? Berikut beberapa rekomendasinya yang lezat dan legendaris bisa kamu jelajahi kenikmatannya.
BACA JUGA : 6 Rekomendasi Family Resto di Malang dengan Menu Memuaskan, Suasananya Nyaman Damai
BACA JUGA : Pantang Dilewatkan! Inilah 7 Spot Kuliner Jadul Malang Paling Enak dan Melegenda, Simak Rincian Lengkapnya
Rekomendasi wisata kuliner Alun-alun Malang
1. Rawon Nguling
Rawon Nguling menjadi salah satu tempat kuliner yang memiliki sejarah sebagai wisata kuliner Alun-alun Malang.
Restoran ini terkenal lezat di kalangan wisatawan, punya kuah hitam yang berasal dari rempah kluwek. Kuah rawon tersebut dilengkapi dengan daging sapi yang dipotong kecil atau disuwir-suwir.
Lokasi kuliner ini termasuk dekat, kamu hanya perlu berjalan kaki sekitar 5 menit. Tepatnya berada di Jl. Zainul Arifin No.62, RT.01/RW.01, Kiduldalem, Kec. Klojen, Kota Malang, Jawa Timur.
2. Bakso President
Bakso President merupakan warung bakso yang legendaris dan dekat dari Alun-alun Malang. Bakso di sini punya tekstur empuk dan cita rasa yang lezat.
BACA JUGA : Rekomendasi Cafe Hits Dekat Stasiun Malang, Nyaman dan Kekinian dengan Menu Beragam
BACA JUGA : 5 Rekomendasi Ayam Goreng Enak di Malang dengan Sambal Sedap Mantap, Coba Disini
Setiap porsinya berisi bakso, tahu, gorengan, siomay, dan pangsit kering. Tersedia juga berbagai paket bakso yang bervariasi, mulai dari bakso standar, bakso urat, campuran jeroan, hingga campuran spesial.