Wisata Terbaru 2024 Pandawa Kayak, Destinasi Tempat Olahraga Air Medan

Rabu 10-07-2024,11:56 WIB
Reporter : Dikana Alfina
Editor : Syamsul Falaq

Jenis perahu selanjutnya adalah rafting boat yang merupakan perahu karet besar yang biasa digunakan untuk olahraga arung jeram. Di Pandawa Kayak, rafting boat juga disewakan untuk berolahraga di danau.

Harga sewa untuk rafting boat sebesar Rp 150.000 per jam, kapasitas penumpangnya maksimal 8 orang.

BACA JUGA : 5 Destinasi Wisata Terbaru 2024 Medan yang Keren Abis, Nikmati Pesona Alam Estetik Cek Langsung Disini

Canoe

Terakhir adalah Canoe yang merupakan jenis perahu panjang yang didayung dengan kayuhan di kedua sisinya. Kapasitas penumpang perahu ini bisa muat untuk dua orang atau lebih

Sementara harga sewa untuk jenis perahu yang satu ini akan dikenai sebesar Rp 75.000 per jam.

Fasilitas Umum

Untuk menunjang kenyamanan para pengunjung, pihak pengelola Pandawa Kayak sudah menyediakan berbagai fasilitas umum. Beberapa fasilitas tersebut diantaranya seperti lahan parkir yang luas, toilet bersih serta warung makanan dan minuman.

Selain itu, di Pandawa Kaya juga disediakan berbagai pilihan spot foto instagramable. Pengunjung bisa berswafoto dan mengunggahnya di sosial media.

BACA JUGA : Menikmati Pemandangan Sambil Belajar Budaya, Wisata Terbaru 2024 Medan Bikin Betah? Cek Ulasannya Disini!

Lokasi Pandawa Kayak

Destinasi wisata terbaru 2024 Pandawa Kayak berada di tepi Danau Paya Badau di Taman Candika. Luas Danau Paya Badau sendiri kurang lebih sekitar 26.187 meter persegi.

Taman Candika berada di kawasan Pangkalan Mashyur yang berada di tengah kota Medan. Tepatnya di Jalan Karya Wisata, Kecamatan Medan Johor, Kota Medan, Sumatera Utara.

Jam Operasional dan HTM

Pandawa Kayak bisa dikunjungi oleh wisatawan setiap hari mulai dari pukul 08.00 hingga 17.30 WIB. Namun, pada hari Selasa tempat wisata olahraga air yang satu ini ditutup.

Untuk masuk ke dalam Pandawa Kayak, pengunjung tidak dikenakan tiket masuk, alias gratis. Akan tetapi, untuk menikmati segala fasilitasnya seperti perahu, kayak dan lainnya akan dikenai harga sewa.

Kategori :