
Karena karakternya cukup berongga, udara dari luar tetap bisa menjangkau brokoli yang disimpan di dalamnya.
5. Taruh di dalam Gelas Berisi Air
Semakin terkena udara dingin, maka suhu air juga akan menurun secara signifikan, cocok untuk dipilih sebagai trik mengawetkan brokoli.
BACA JUGA : Merek Kulkas Terbaik Aqua, Keluarkan Tipe Baru Inovasi Menakjubkan
Tidak perlu mengisikan air ke dalam gelas terlalu banyak, cukup isi gelas dengan 1,27 cm air.
6. Jangan Dicuci
Brokoli sebaiknya tidak dicuci jika ingin disimpan lama. Sebab air dapat mengubah tekstur brokoli menjadi lunak.
Jika tidak dikeringkan dengan baik, sisa-sisa air akan memicu tumbuhnya jamur dan bakteri yang menyebabkan brokoli busuk.
Cuci brokoli saat hendak diolah agar rasanya tetap fresh.
7. Pisahkan dengan Sayuran Lain
Brokoli harus disimpan dalam wadah terpisah dengan sayuran dan buah yang mengandung gas etilen yang bisa membuatnya cepat membusuk.
BACA JUGA : 4 Rekomendasi Merek Kulkas Terbaik dengan Pendinginan Maksimal untuk Menjaga Kesegaran Makanan Anda
Beberapa buah penghasil etilen di antaranya, apel, pisang, tomat, dan alpukat.
8. Rebus Sebentar
Cara lain untuk menyimpan brokoli di dalam kulkas adalah dengan mengawetkannya di freezer. Namun sebelum mengawetkan brokoli, masak lebih dulu dengan teknik blanching.
Rebus brokoli selama satu sampai dua menit lalu bilas dengan air es. Setelah itu keringkan dengan tisu dan masukkan dalam wadah tertutup.