7 Rekomendasi Terbaru Kulkas Side By Side dan Terbaik 2024, Hadirkan Fitur Canggih dan Size Luas

Senin 06-05-2024,12:15 WIB
Reporter : Reza Maulana Basar
Editor : Syamsul Falaq

DISWAY JOGJA – Kulkas side by side terbaru dan terbaik 2024 adalah pilihan ideal bagi Anda yang menginginkan ruang penyimpanan yang luas dan fitur canggih untuk menjaga makanan tetap segar lebih lama. Dengan desain dua pintu yang berdampingan, kulkas ini menawarkan kemudahan akses serta penyimpanan yang lebih terorganisir. Mari kita lihat beberapa pilihan rekomendasi kulkas terbaru side by side terbaik yang tersedia di pasaran saat ini.

Rekomendasi Kulkas terbaru side by side terbaik 2024 tidak hanya memisahkan kompartemen freezer dan fridge secara vertikal, tetapi juga menawarkan kemudahan akses yang lebih baik dibandingkan dengan kulkas dua pintu biasa. Anda dapat menyimpan lebih banyak bahan makanan dengan mudah tanpa perlu membuka banyak pintu kulkas. Bahkan, kulkas jenis ini juga memiliki tampilan yang lebih simpel dibandingkan dengan french door.

BACA JUGA : 10 Rekomendasi Kulkas 2 Pintu Sharp Terbaru di Tahun 2024, Cocok Untuk Kamu yang Low Budget

Berikut 7 Rekomendasi Kulkas Terbaru Side By Side Terbaik 2024

1. Sharp Side By Side Series SJ-IS50M-SL

Rekomendasi Kulkas terbaru side by side terbaik 2024 pertama ada Sharp SJ IS50M SL. Kulkas ini menawarkan kapasitas besar dengan harga terjangkau. Dilengkapi dengan teknologi Multi Dyna Cooling dan kompresor Inverter, kulkas ini mampu mendinginkan bahan makanan lebih cepat dan merata. Desain yang elegan dan pegangan pintu yang menawan membuatnya menjadi pilihan yang menarik.

2. Sanken Kulkas Side by Side SBS 480SS

Kulkas side by side terbaru dan terbaik 2024 ke dua ada Sanken SBS 480SS. Kulkas ini merupakan kulkas side by side terbaru dengan teknologi Silver Ion yang mampu membunuh kuman dan bakteri di dalam kulkas. Dinding kulkas HD yang tebal menjaga suhu dingin lebih lama dan hemat energi. Fitur Multi Airflow memastikan udara dingin tersebar merata ke seluruh bagian kulkas, sementara fitur No Frost membuatnya bebas dari bunga es. Kelebihan lainnya termasuk kapasitas besar, konsumsi listrik yang rendah, serta teknologi Inverter untuk menyesuaikan suhu secara otomatis.

3. Polytron New Belleza Inverter Side By Side PRS 480X

Rekomendasi Kulkas terbaru side by side terbaik 2024 ke tiga ada Polytron PRS 480X. Kulkas ini menawarkan kombinasi antara harga terjangkau dan fitur lengkap. Dengan teknologi Inverter yang hemat listrik, dispenser air dingin, dan fitur Tropical Cooling System yang cocok untuk iklim tropis, kulkas ini memenuhi kebutuhan sehari-hari dengan baik. Fitur Deodorizer juga menyerap bau tidak sedap, sementara panel layar sentuh memudahkan pengaturan suhu.

BACA JUGA : 6 Rekomendasi Merk Kulkas Terbaik, Pilihan Kebutuhan Keluarga Tercinta di Rumah

4. Electrolux UltimateTaste 700 ESE5401A B

Electrolux UltimateTaste 700 adalah kulkas side by side yang elegan dan canggih. Fitur unggulan seperti TasteLock dan TasteGuard menjaga kesegaran dan rasa makanan tetap optimal. Teknologi NutriFresh Inverter dan EvenTemp menjaga efisiensi dan kualitas pendinginan, sementara fitur QuickChill Function mempercepat proses pendinginan.

5. Aqua Multidoor AQR-565IM

Kulkas Aqua Multidoor AQR 565IM menawarkan kapasitas besar dan fitur anti bakteri untuk menjaga kebersihan makanan. Dengan teknologi Twin Inverter dan fitur Twist Ice Maker, kulkas ini dapat mendinginkan bahan makanan lebih cepat dan efisien. Panel kontrol digital dan fitur 90° Auto Suspension menambah kemudahan penggunaan.

Kategori :