DISWAY JOGJA - Terkadang, sebagian orang lupa dengan isi kulkas sehingga harus membuka pintu terlebih dahuludan hal ini akan menaikkan suhu dan membuang listrik. Nah untuk mengatasi hal tersebut, merk kulkas terbaik LG menawarkan solusi pintar dengan meluncurkan LG InstaView Door-in Door.
Merk kulkas terbaik dengan seri LG Instaview Doo-in-Door ini memiliki panel yang mirip dengan cermin dan akan menyala dengan ketukan cepat. Melihat isi kulkas tanpa membuka pintu akan mengurangi udara dingin yang keluar sehingga kesegaran makanan dan minuman tetap terjaga.
Sebelum kamu membeli kulkas dari brand LG, yuk intip keuggulan yang dimiliki oleh merk kulkas terbaik dibawah ini!
BACA JUGA : Berikan Pendinginan Maksimal Dengan Fitur Canggih, Berikut Rekomendasi Merk Kulkas Terbaik Dari Polytron
Teknologi InstaView Door-in-Door
Keunggulan pertama yang dimiliki oleh mekr kulkas terbaik dari LG adalah teknologi instaview yang bisa melihat isi kulkas tanpa membuka pintu. Cara kerja dari teknologi ini dengan mengetuk jendela 2 kali dengan cepat maka kaca ColdSavert akan memperlihatkan isi yang ada di dalam kulkas.
Jendel ini berada di pintu bagian kanan kulkas yang disebelahnya terdapat dispenser air dan es. Teknologi InstaView Door-in-Door yang ada pada merk kulkas terbaik ini dilengkapi juga dengan door alarm, child lock, Smart Diagnosis dan engsel pintu yang menutup secara otomatis.
Rak dan Wadah yang Serbaguna
Merk kulkas terbaik LG InstaView Door-in-Door empat rak dan tujuh rak dipintu dengan desain temperer glass ‘Spill Protector’. Selain itu, freezer kulkas ini juga terdapat tiga laci tingkat dengan ruang penyimpanan es rak wine yang dirancang untuk menyimpan 4 botol sparkling wine dalam suhu optimal.
Desain rak menggunakan cat berwarna kelabu gelap ala baja yang dilindungi dengan lapisan khusus, sehingga tidak meninggalkan bekas noda tangan. Dengan rak dan wadah yang serbaguna sangat memudahkan pengguna untuk menyimpan stok bahan makanan ataupun minuman.
BACA JUGA : 7 Rekomendasi Merk Kulkas Terbaik Sanken, Dibekali Fitur Canggih dan Hemat Listrik, Cek Disini
Stok Bahan Makanan Selalu Segar
LG InstaView Door-in-Door dilengkapi dengan teknologi khusus yang mampu menjaga kesegaran sayur dan buah yang ada di dalam kulkas. Dengan saklar sederhana, Fresh Balancer dapat menjaga sayur dan buah pada kondisi yang optimal dengan menyesuaikan tingkat kelembapan yang tepat.
Sementara itu, teknologi lainnya adalah Moist Balance Cripser, inovasi pada penutup kotak penyimpanan dengan pola geometris untuk sayur dan buah agar tetap terjaga kelembapannya pda tingkat yang optimal.
Adanya dua teknologi khusus tersebut pastinya sangat menguntukng untuk para penggunanya yang selalu menyimpan bahan makanan atau minuman dalam jumlah yang besar.
Hygiene FRESH
Merk kulkas terbaik yang satu ini juga memiliki fitur Hygien Fresh yang diklaim mampu memberikan 99.999% udara Segar.
Filter cerdas tidak hanya membasmi bakteri hingga 99,999% tetapi juga meminimalisir bau tidak sedap di dalam kulkas. Dengan demikian, isi yang ada di dalam kulkas pastinya tetap bersih.
Hemat listrik
Kapasitas penyimpanan merk kulkas berkualitas ini mencapai 640 liter dan mampu menyimpan makanan atau minuman yang banyak. Eits jangan salah sangka, kulkas ini tidak akan membuat tagihan listrik di rumah membengkak dan justru lebih hemat.
Brand kulkas terlaris dari LG dengan seri Instaview Door-in-Door telah menggunakan teknologi kompresor inverter linear. Penggunaan teknologi ini diklaim mampu menghemat listrik mencapai 32%, durabailitas tingga serta memiliki control temperature optimal untuk menjaga kesegaran isi kulkas.
BACA JUGA : 7 Rekomendasi Merk Kulkas Terbaik 1 Pintu Dari Polytron, Tawarkan Variasi Model dan Fitur Inovatif
Smart ThinQ
Sebagai produk kulkas tercanggih dari brand LG, Kulkas LG Instaview Door-in-Door dilengkapi dengan teknologi Smart ThinQ. Adanya teknologi ini, penggunanya bisa mengatur dan mendiagnosis kulkas dari smartphone bahkan ketika sedang tidak berada di rumah.
Kamu bisa mengatur temperatur kulkas dengan mudah, hingga melakukan diagnosis lemari es dengan sentuhan sederhana pada smartphone kamu. Sangat membantu sekali, bukan?
Produk kulkas LG InstaView Door-in-Door tersedia dalam dua model yaitu InstaView tiga pintu dan empat pintu. Untuk mendapatkan merk kulkas terbaik yang satu ini, kamu pelu merogoh kocek yang cukup besar, karena kulkas ini dibanderol dengan kisaran harga Rp25 juta hingga Rp 40 juta.
Setelah mengetahui kelebihan merk kulkas terbaik dari LG InstaView Door-in-Door, apakah fiturnya cocok untuk kebutuhanmu?(*)