DISWAY JOGJA - Ada banyak sekali tempat wisata terbaru 2024 yang menarik di Yogyakarta, salah satunya yang wajib dikunjungi saat liburan adalah Obelix Hills.
Tempat wisata terbaru 2024 yang satu ini mengusung konsep wisata dengan spot foto instagramable dan view yang menarik. Bahkan, beberapa waktu lalu ketika setelah diresmikan, tempat wisata ini sudah menarik banyak perhatian wisatawan.
Selain menawarkan pemandangan indah, wisata terbaru 2024 Obelix Hills juga didalamnya ada banyak hal menarik dan seru yang bisa kamu lakukan ketika berkunjung ke tempat wisata ini.
Ingin tahu seperti apa pesona wisata terbaru 2024 Obelix Hills yang lagi hits di Yogyakarta? Simak ulasannya dibawah ini, yuk.
BACA JUGA : Mengenal Legenda Roro Jonggrang di Wisata Terbaru 2024 Candi Sewu Sambil Bersepeda, Cek Lokasinya Disini
Lokasi Obelix Hills
Lokasi yang tidak terlalu jauh dari tengah kota membuat banyak wisatawan berkunjung kes tempat wisata ini.
Untuk lokasi tepatnya Obelix Hills berada di Dusun Klumprit I-II, Wukiharjo, Kapanewon, Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Jam Buka Obelix Hills
Jam buka Obelix Hills pada hari Senin-Jumat buka pukul 10.00-21.00 WIB. Sementara saat akhir pekan dan hari libur atau hari Sabtu-Minggu buka pukul 07.00-21.00 WIB.
Berkunjung saat pagi hari atau siang hari akan tetap asyik. Meskipun bukan termasuk momen untuk menikmati sunset, wisatawan tetap bisa menikmati keindahan panorama alam dari ketinggian, serta bisa merasakan sejuknya udara di tempat wisata ini.
Harga Tiket Masuk Obelix Hills
Untuk harga tiket masuk wisata ini sangat terjangkau, yakni kamu hanya perlu membayar sebesar Rp 20.000 untuk weekdays. Sedangkan Rp 25.000 untuk weekend dan hari libur nasional. Harga tiket di atas belum termasuk untuk foto-foto di sejumlah spot yang berbayar.
BACA JUGA : Jelajahi Wisata Terbaru 2024 Prabanlintang Tegal, Paling Hits dan Instagramable Simak Info Lengkapnya Disini
Daya Tarik Obelix Hills