Wisata Terbaru 2024 Zoo Jogja Exotarium yang Miliki Daya Tarik Menawan, Bisa Jadi Sarana Belajar Anak!

Sabtu 16-03-2024,09:55 WIB
Reporter : Penta Daniel Pratama
Editor : Syamsul Falaq

DISWAY JOGJA - Zoo Jogja Exotarium adalah satu dari sekian tempat wisata terbaru 2024 di Jogja dengan konsep kebun binatang mini.

Tempat wisata terbaru 2024 di Jogja ini dikemas menjadi destinasi wisata edukasi baru dan pengetahuan tentang satwa yang menarik untuk dikunjungi.

Di sini, Kamu bisa menemukan berbagai jenis satwa eksotis yang tentunya cocok jika Kamu juga membawa si kecil.

BACA JUGA : 5 Destinasi Wisata Terbaru 2024 Boyolali Paling Ramai Dikunjungi, Nomor 2 Punya Banyak Spot Unik dan Menarik!

Wisata terbaru 2024 Zoo Jogja Exotarium ini dibuat dengan tujuan untuk mengembangbiakkan satwa, terutama satwa langka yang terancam punah.

Hal ini dilakukan supaya generasi selanjutnya masih dapat melihat satwa-satwa tersebut langsung dan bukan hanya lewat gambar.

Selain menyuguhkan pemandangan dengan berbagai satwa, wisata terbaru 2024 Zoo Jogja Exotarium juga mempunyai banyak daya tarik yang bisa kamu nikmati.

Tanpa berlama-lama, inilah beberapa daya tarik wisata terbaru Zoo Jogja Exotarium yang bisa Kamu simak jika berencana untuk berkunjung kesini.

Daya Tarik Wisata Terbaru Zoo Jogja Exotarium

Daya tarik utama dari wisata terbaru 2024 Zoo Jogja Exotarium tentu terletak pada wahana Mini Zoo nya.

Pada area luar, Kamu bisa melihat berbagai jenis burung seperti burung hantu, burung merak dan burung nuri.

Sementara itu, pada bagian dalamnya terdapat banyak jenis satwa mulai dari reptil, mamalia, dan serangga.

BACA JUGA : Wisata Terbaru 2024? Tegal Punya Kuliner Khas : Ponggol Setan jadi Andalan Menu Sarapan!

Selain itu, ada beberapa satwa yang banyak menarik perhatian pengunjung seperti beruang madu, kangguru, macan tutul dan beberapa lainnya.

Di sini, pengunjung dapat berinteraksi dengan beberapa satwa seperti ular, biawak, dan iguana.

Kategori :