Gunung Merapi Terus Meraung, BPPTKG Yogyakarta Terus Pantau Status Erupsinya

Gunung Merapi Terus Meraung, BPPTKG Yogyakarta Terus Pantau Status Erupsinya

Status Gunung Merapi yang dipantau rutin oleh BPPTKG Yogyakarta--Foto by kompas.com

diswayjogja.com - Aktivitas Gunung Merapi yang ada di perbatasan Daerah Istimewa Yogyakarta serta Jawa Tengah ini masih terus berlangsung hingga saat ini. 

Seperti yang diketahui, Gunung Merapi memanglah satu dari sekian gunung berapi aktif yang ada di Indonesia.

Normalnya, Gunung Merapi ini mengeluarkan erupsi minimal satu kali dalam periode 10 ribu tahun terakhir.

Indonesia sendiri memang menjadi negara yang memiliki banyak gunung berapi lantaran posisinya yang berada di antara empat benturan lempeng tektonik.

BACA JUGA : Daftar SD Swasta Favorit di Kalangan Masyarakat Jogja, Punya Sistem Pendidikan Berkualitas

BACA JUGA : Daftar Universitas Terbaik di Yogyakarta Versi UniRank 2024, UGM Peringkat Satu

BACA JUGA : Tidak Hanya Banyak Kampus, Begini Alasan Sebenarnya Yogyakarta Dapat Julukan Kota Pelajar

Analisis BPPTKG untuk Status Gunung Merapi

Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi atau BPPTKG mencatat setidaknya ada ratusan guguran lava dalam seminggu terakhir ini.

Kepala Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi atau BPPTKG Agus Budi Santoso mengatakan aktivitas tersebut tercatat pada periode 11-17 Oktober 2024.

"Pada minggu ini guguran lava teramati sebanyak 302 kali ke arah hulu Kali Bebeng sejauh maksimal 1.900 meter," kata Agus, dalam keterangan tertulisnya, Jumat (18/10/2024).

Sementara itu suara guguran terdengar 11 kali dari Pos Kaliurang dan Pos Babadan dengan intensitas kecil hingga sedang. 

BPPTKG turut melakukan analisis foto udara dan thermal tanggal 17 Oktober 2024.

Analisis morfologi itu dilakukan dari stasiun kamera Deles5, Ngepos dan Babadan2. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: suarajogja.id