Rekomendasi Destinasi Wisata Terbaru 2024 Kuliner Family Friendly Bantul

Rekomendasi Destinasi Wisata Terbaru 2024 Kuliner Family Friendly Bantul

Rekomendasi wisata terbaru 2024 kuliner family friendly di Bantul-idntimes.news-

DISWAY JOGJA – Berburu wisata terbaru 2024 kuliner di Jogja selalu menyenangkan dan punya cerita tersendiri. Selain gudeg, Kota Pelajar juga memiliki sederet tempat untuk menjelajahi kuliner khasnya.

Salah satu kabupaten yang menawarkan destinasi wisata terbaru 2024 kulineran dengan harga yang terjangkau adalah Bantul. Di kabupaten yang satu ini memiliki banyak pilihan tempat kulineran untuk wisatawan.

Daripada semakin penasaran, yuk simak beberapa tempat wisata terbaru 2024 kulineran di Bantul. Let’s check this out!

BACA JUGA : Wisata Terbaru 2024 Family Friendly Bantul, Akhir Pekan Bersama Keluarga Tersayang

1. Pawon Tembi Jogja

Destinasi wisata terbaru 2024 kuliner di Jogja yang satu ini cocok dikunjungi bersama keluarga. Nama tempat makan ini adalah Pawon Tembi Jogja, yang menawarkan pemandangan hamparan sawah hijau yang luas.

Mengusung konsep semi outdoor dengan bergaya Joglo, membuat udaranya sejuk meski tanpa menggunakan AC. Pawon Tembi Jogja bisa juga digunakan untuk berbagai acara, misalnya arisan keluarga, tunangan, dan lain sebagainya.

Fasilitas yang ada di tempat ini pun cukup menunjang kenyamanan para pengunjung yang datang. Beberapa fasilitas yang ada di sini, diantaranya ada toilet bersih, lahan parkir, juga WiFi telah tersedia. 

Lokasi : Dusun Tembi, Timbulharjo, Sewon, Bantul, DIY.
Jam operasional: Setiap hari, buka pukul 07.00-17.30 WIB.

BACA JUGA : Lintang Sewu: Destinasi Wisata Terbaru 2024 Bantul, Cek Info Lokasi dan HTM-nya

Ingkung Kuali

Tempat kulineran di Bantul berikutnya yaitu Ingkung Kuali yang mengusung konsep ala pedesaan, baik menu makanannya atau suasananya. Disini, ada gazebo yang terbuat dari bambu yang bisa disewa yang kemudia ditata sedemikian rupa sehingga keluarga bisa nyaman

Ingkung Kuali sendiri berada di sebelah sawah yang luas, sehingga udara di sekitar tempat makan ini jauh lebih segar dan bsia cuci mata sekaligus. Tidak hanya untuk tempat makan bersama keluarga, Ingkung Kuali juga bisa untuk venue meeting perusahaan, camping, bahkan outbond.

Lokasi: Jalan Guwosari, Kedung, Guwosari, Kapanewon Pajangan, Kabupaten Bantul, DIY.
Jam operasional: setiap hari, buka pukul 09.30-16.30 WIB.

BACA JUGA : Rekomendasi Wisata Terbaru 2024 Populer Bantul, Banyak Spot Menarik

3. Waroeng Pohon Omah Sawah

Rekomendasi tempat wisata terbaru 2024 kulineran di Bantul selanjutnya adalah Waroeng Pohon Omah Sawah. Lokasinya yang berada tidak jauh dari Institut Seni Indonesia (ISI) dan agak masuk ke dalam gang, tempat ini selalu ramai.

Saat sore hari pun tempat ini sering dijadikan untuk tempat nongkrong, karena dianggap sebagai waktu terbaik untuk mengisi perut. Makan di Waroeng Pohon Omah Sawah memberi kesan seperti di kebun rumah sendiri.

Di sekitar tempat ini, ada pohon-pohon besar yang rindang serta meja dan kursi yang digunakan kebanyakan memanfaatkan barang bekas seperti mesin jahit lama dan sebagainya.

Lokasi: Jalan Parangtritis KM 6, Nomor 217, Glondong, Panggungharjo, Kapanewon Sewon, Kabupaten Bantul, DIY.
Jam operasional: setiap hari, buka pukul 10.00-21.00 WIB.

BACA JUGA : Pilihan Destinasi Wisata Terbaru 2024 Bernuansa Alam Jogja, Cocok Untuk Healing

4. Jiwa Jawi

Destinasi wisata terbaru 2024 kulineran di Bantul yang berikutnya ada di Jiwa Jawi. Restoran ini menawarkan tempat yang estetik dengan nuansa alam yang sangat family friendly.

Jiwa Jawi sudah dinel di berbagai kalangan artis, misalnya Nadiz Amizah dan Jefri Nichol pernah berkunjung kesini. Lokasi tempat makan ini berada lumayan jauh dari pusat kota, bahkan masuk ke dalam hutan.

Meski berada di dalam hutan, hal ini justru menjadi keuntungan karena pengunjung bisa menepi dan menikmati waktu yang berkualitas sekaligus menikmati udara sejuknya.

Lokasi: Jalan Fasco Village, Salakan, Bangunjiwo, Kapanewon Kasihan, Kabupaten Bantul, DIY.
Jam operasional: setiap hari, buka pukul 11.00-18.00 WIB.

BACA JUGA : Rekomendasi Wisata Terbaru 2024: Destinasi Liburan Kekinian dan Populer Jogja

5. Kampoeng Mataraman

Pilihan tempat makan di Bantul selanjutnya yang ramah keluarga yaitu Kampung Mataraman. Tempat makan yang satu ini sangat luas dengan halam berumput sehingga anak-anak bisa bebas bermain sepuasnya.

Berbagai menu makanan yang disajikan disini kebanyakan adalah sajian khas Jawa dan rumahan dengan konsep prasmanan. Dengan begitu, pengunjung bisa menyesuaikan dengan selera makanannya.

Berbagai fasilitas yang ada disini juga sangat lengkap, diantaranya seperti toilet bersih dengan jumlah yang cukup banyak, lahan parkir besar, dan musala.

Lokasi: Jalan Ringroad Selatan Nomor 93, Glugo, Panggungharjo, Kapanewon Sewon, Kabupaten Bantul, DIY.
Jam operasional: Senin libur, buka pukul 10.00-22.00 WIB5.

Dari kelima rekomendasi tempat wisata terbaru 2024 kulineran di Bantul yang ada di atas, mana yang paling bikin penasaran? (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: