Harga Rp1 Jutaan, Berikut Top 5 Merek Kulkas Terbaik 1 Pintu Terlaris Fitur Menarik
Berikut Top 5 Merk Kulkas Terbaik 1 Pintu Terlaris Dengan Fitur Menarik--iStockphoto
DISWAY JOGJA - Apakah kamu berencana mau membeli kulkas? Jika kamu mempertimbangkan harga terjangkau dan ingin menghemat listrik, mungkin merek kulkas terbaik 1 pintu bisa menjadi pilihan tepat.
Salah satu keuntungan yang bisa kamu dapatkan pada merek kulkas terbaik jenis 1 pintu ini adalah ukurannya yang lebih simple, sehingga cocok untuk ruangan yang terbatas.
Meski hanya memiliki satu pintu, namun merek kulkas terbaik jenis ini juga tetap memiliki fitur menarik yang bisa membantu menjaga kesegaran makanan dan minuman di dalamnya.
Bagi kamu yang berniat ingin membelinya, berikut ini adalah top 5 merek kulkas terbaik 1 pintu dengan harga 1 jutaan terlaris yang bisa kamu pertimbangkan.
BACA JUGA : Murah Tapi Berkualitas, Berikut Daftar Merek Kulkas Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Fitur Tetap Unggul
1. Sharp SJ-X165MG
Kulkas 1 pintu pertama yang bisa kamu pilih adalah Sharp series SJ-X165MG. Kulkas ini memiliki desain elegan yang tersedia dalam dua pilihan warna dengan kapasitas total 165 liter.
Selain itu, juga dilengkapi dengan tempered glass try yang kuat dan tahan lama. Kulkas ini juga hemat listrik dengan daya 80 watt dan sertifikat hemat energi 4 bintang.
Jika kamu tertarik untuk membelinya, kulkas 1 pintu dari Sharp ini dijual dengan harga mulai dari RP 1.599.800.
2. Gea Mini Bar RS-06DR
Jika kamu mencari kulkas yang cocok untuk ruangan sempit atau kamar kos, maka Gea Mini Bar RS-06DR bisa menjadi pilihan kamu.
Merek kulkas terbaik ini memiliki ukuran 44 x 47 x 51 cm. Kulkas satu ini juga ringan berat hanya 14 kg. Gea Mini Bar RS-06DR memiliki kapasitas total 50 liter.
BACA JUGA : Rekomendasi Merek Kulkas Terbaik Mini: Solusi Pendinginan Praktis Anak Kos
Dengan kapasitas freezer 4 liter dan kapasitas pendingin 46 liter. Kulkas ini juga sudah dilengkapi dengan rak botol dan rak telur pada bagian pintunya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: youtube.com/@perabotanku