Tips Memilih Merek Kulkas Terbaik 4 Pintu GEA dan Rekomendasi Produk Unggulannya

Tips Memilih Merek Kulkas Terbaik 4 Pintu GEA dan Rekomendasi Produk Unggulannya

Merek kulkas terbaik 4 pintu GEA -gea.com-

Plihlah kulkas dengan material dan bahan yang digunakan berkualitas, muali dari body kulkas hingga engsel pintu dapat ditutup dengan sempurna

Nah, kalau Anda sudah tahu tips untuk membeli kulkas 4 pintu, sekarang saatnya Anda harus tahu rekomendasi merek kulkas terbaik 4 pintu dari brand GEA. Ada apa saja? Yuk simak daftarnya dibawah ini.

Kulkas 4 Pintu G4D-404.R

Rekomendasi yang pertama adalah seri GEA G4D-404.R dengan kapasitas penyimpanan sebesar 404 liter. Unit kulkas ini dapat bekerja secara optimal dengan daya listrik yang dibutuhkan hanya sebesar 180 watt saja.

BACA JUGA : Hindari Kerusakan, Berikut 5 Tips Sebelum Kamu Meninggalkan Merek Kulkas Terbaik dalam Waktu Lama

Seri kulkas yang satu ini telah menggunakan kompresor inverter yang dapat bekerja sesuai dengan beban yang ada di dalamnya. Selain itu, lemari pendingin ini juga dibekali dengan teknologi No Frost System sehingga penggunanya tidak akan menemukan bunga es di dalam freezer.

Kelebihan lainnya yang dimiliki seri kulkas 4 pintu dari GEA ini adalah menggunakan jenis freon terbaru sehingga bebas CFC. Dengan demikian Anda ikut menjaga lingkungan karena kulkas ini tidak menghasilkan gas yang merusak lapisan ozon.

Kulkas 4 Pintu G4D-586

Pilihan kulkas 4 lainnya dari GEA adalah kulkas 4 Pintu G4D-586 dengan 2 pintu atas dan 2 pintu bawah. Kapasitas penyimpanannya sebesar 586 liter dengan 4 freezer box, 2 space freezer dan 1 pembuat es batu (ice maker).

BACA JUGA : 5 Merek Kulkas Terbaik Sering Dipilih Para Artis: Mewah, Canggih dan Berkualitas

Lemari pendingin ini telah dilengkapi dengan sistem multi air flow dan four cycle system dengan beberapa titik lubang hembusan angin. Dengan sistem ini udara dingin yang dihasilkan lebih cepat merata dan menjangkau setiap sudut kulkas.

Unit kulkas yang satu ini sudah menggunakan teknologi inverter sehingga lebih hemat listrik. Selain itu, tampilan kulkas ini didesain luxury yang terlihat elegan dan menawan sehingga mempercantik interior ruangan.

Demikian tips memilih dan rekomendasi merek kulkas terbarik dari brand lokal GEA. Semoga bermanfaat! (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: