Simak Rekomendasi 14 Merek Kulkas Terbaik Hemat Listrik

Simak Rekomendasi 14 Merek Kulkas Terbaik Hemat Listrik

Merk Kulkas Terbaik Yang Hemat Listrik-SHARP Indonesia-

DISWAY JOGJA - Memilih Merek kulkas terbaik bukan hal yang mudah, mengingat banyaknya pilihan brand dan produk kulkas yang tersedia di pasaran.

Kamu perlu memahami karakteristik dan berbagai fitur yang disematkan oleh beberapa merek kulkas terkemuka.

Kamu bisa melihat 14 merek kulkas terbaik yang unggul dalam kualitasnya dan juga hemat listrik. Simak selengkapnya di bawah ini!               

1. Sharp SJ-246XG-MS

Merek Kulkas terbaik ini memiliki berat hanya 37 kilogram dan mudah dibawa ke mana pun. Selain itu, konsumsi daya listriknya hanya 100 watt, termasuk sangat hemat listrik. Kulkas ini memiliki harga terjangkau, yaitu hanya Rp 3 jutaan.

2. Hitachi R-W70PGD7 GBK

Kulkas ini dibekali teknologi canggih berkat adanya Mode Kompartemen yang bisa dipilih, yang memudahkan kamu untuk mengorganisir sayuran dan daging dengan terpisah.

Beberapa fitur tambahan seperti mode vigetable dan mode dairy membuat penyimpanannya lebih optimal sesuai dengan jenis makanan, seperti sayuran ataupun daging. Kulkas ini mempunyai  kapasitas penyimpanan yang luas, 78 cm, dan kompartemen yang bisa disesuaikan.

3. Samsung RS61R5001M9

Kulkas ini memiliki kapasitas 600 Liter dan menjadi pilihan utama untuk menjaga kesegaran makanan dengan dilengkapi beberapa fitur unggulan. Teknologi penyimpanan yang canggih membuat kulkas ini dapat menjaga kadar air sayur dan buah bisa lebih lama.

Kulkas ini memiliki Fitur All Around Cooling yang mampu untuk menjaga suhu kulkas secara merata, dan kompresor Digital Inverter pada kulkas ini bisa menghemat listrik sampai 50%. Harga kulkas ini mulai dari Rp 12 jutaan.

4. Samsung RT22FARBDSA/SE

Kulkas ini dibekali sistem inverter yang efisien dalam penggunaan energi listrik untuk memastikan sayuran, buah-buahan, dan makanan yang disimpan di dalamnya tetap segar untuk waktu lebih lama. Freezer canggih dari kulkas ini berfungsi dengan sangat baik.

Selain itu, kulkas ini juga mempunyai kemampuan menekan bau tidak enak dan membuat penyimpanan makanan tidak akan meninggalkan bau yang kuat.

BACA JUGA : 15 Rekomendasi Merek Kulkas Terbaik Jenis Freezer Harga Mulai Rp1 Jutaan, Awet Hemat Listrik

5. AQUA Sanyo D251

Apabila kamu membutuhkan penyimpanan makanan dan minuman berat di apartemen, kulkas ini jadi pilihan yang tepat. Dilengkapi dengan fitur kaca tempered di model 2 pintu ini dengan harga Rp2.732.000.

Kulkas ini termasuk sangat efisien penggunaan listrik, karena hanya memerlukan konsumsi daya sebanyak 65 watt.

6. Panasonic NR-AK5ED-HPP

Kulkas ini bagus untuk stabilitas listrik dan jadi pilihan yang ideal bagi kamu yang tinggal sendirian sebab kulkas ini memiliki fitur Double Rotation Composeryang memastikan kulkas tetap bekerja dengan baik meskipun ada perubahan daya di rumah.

7. Hitachi R-V4PGD8

Merek kulkas terbaik ini cocok untuk membuat kesan minimalis dan elegan dengan berbagai fitur canggih yang disematkannya, salah satunya yaitu sistem fan cooling yang membuat proses pendinginan kulkas bisa lebih cepat dengan merata. Kulkas ini dibanderol dengan harga Rp7.650.000.

8. Sharp Series SJ-X195W-FH

Kulkas ini memiliki fitur Direct Cooling System yang menjamin pendinginan lebih merata di setiap sudut kulkas, sehingga makanan dan minuman terjaga kesegarannya lebih lama. Kulkas ini juga mempunyai fitur semi-auto defrost untuk membersihkan bunga es dengan wadah khusus yang tersedia lebih mudah.

9. Electrolux EQE6000A-B

Kulkas ini merupakan tipe bottom freezer menjadi pilihan yang ideal untuk di apartemen. Kulkas ini dijual dengan harga Rp 16 jutaan, mampu membantu menjaga makanan agar tetap segar tanpa menimbulkan bau tidak sedap dan juga hemat listrik.

BACA JUGA : 9 Tips Menyimpan Daging Kurban Dalam Merek Kulkas Terbaik Agar Awet

10. LG GN-A702HLHU

Kulkas jeinis nverter ini memiliki Kompartemen Fresh 0 Zone yang canggih dan memudahkan kamu dalam mencairkan bahan makanan yang beku seperti daging dan ikan.

11. GEA G4D-404

Kulkas ini memiliki ukuran luas dan tampilan menarik dengan ruang chiller berkapasitas 339 liter serta hanya membutuhkan konsumsi daya sebesar 160 watt untuk beroperasi. Kulkas ini memiliki harga Rp7.979.000.

12. Sharp SJ-316GC-SD/SR

Kulkas ini dilengkapi fitur Nano Deodorized canggih yang bisa menyaring bau tidak sedap dari makanan yang disimpan di dalamnya dan menjaga kesegaran makanan dan minuman. Kulkas ini sangat cocok untuk makanan basah atau makanan yang memiliki aroma yang kuat.

13. CHANGHONG CRF-680WPS

Kulkas hemat energi ini berkapasitas 630 liter dengan konsumsi daya hanya 120 watt. Harga kulkas ini mencapai Rp8.499.000.

14. Sanken SK-G266 AH-BK

Kulkas ini menonjolkan teknologi dinding HD yang padat, karet pintu yang berkualitas, dan kompresor yang hemat energi. Ukuran kulkas ini yaitu 260 liter dengan suhu stabil dan desain elegan serta seri Frozen-nya.

Itulah beberapa merek kulkas terbaik yang hemat lsitrik yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhan kamu. Semoga bermanfaat! (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: