11 Tips Memaksimalkan Kinerja Merek Kulkas Terbaik Agar Lebih Efisien Energi

11 Tips Memaksimalkan Kinerja Merek Kulkas Terbaik Agar Lebih Efisien Energi

Tips Memaksimalkan Kinerja Merk Kulkas Terbaik Supaya Lebih Efisien Energi-www.freepik.com-

DISWAY JOGJA - Kulkas merupakan alat yang bekerja paling keras di rumah tangga, sehingga akan menguntungkan dompet dan lingkungan apabila kamu bisa berupaya membuat merek kulkas terbaik lebih hemat energi.

Ada beberapa cara agar merek kulkas terbaik kamu dapat bekerja lebih cerdas, bukan lebih keras.

Berikut 11 tips memaksimalkan kinerja merek kulkas terbaik supaya lebih efisien energi :

1. Pilih atau tingkatkan ke model hemat energi

Model merek kulkas terbaik yang sangat efisien mulai dari 5 atau 10 tahun yang lalu bisa dengan mudah membebani biaya 2x lebih banyak daripada model baru. Saat mencari kulkas baru, perhatikan fisik dan fitur teknologinya.

Model kulkas freezer atas dan kulkas freezer bawah yang bebas bunga es umumnya akan lebih hemat energi daibandingkan model multi-door. Hal ini terjadi jika kamu tidak bisa memenuhi isi kulkas yang berukuran besar.

2. Letakkan kulkas di tempat yang sejuk dan memiliki ruang untuk bernapas

Pastikan jarak kulkas sejauh mungkin dari sumber panas seperti oven dan radiator serta agar tidak terkena sinar matahari secara langsung. Pastikan ruang kosong 5 cm di sekitar sisi, belakang dan atas kulkas untuk ventilasi agar kulkas dapat melepaskan panas dari kompresor.

3. Memastikan pintu tetap tertutup

Membiarkan pintu terbuka memungkinkan semua udara dingin keluar dan udara hangat akan masuk ke dalam kulkas, sehingga kulkas akan menaikkan kecepatan kerjanya dalam mendinginkan kembali. Usahakan membuka pintu seminimal mungkin agar mengurangi tekanan pada kulkas.

BACA JUGA : 10 Rekomendasi Merek Kulkas Terbaik Ukuran Mini Serbaguna

4. Buat kulkas pendingin tetap terorganisir

Semakin sedikit waktu yang habiskan untuk mencari makanan dalam keadaan pintu kulkas terbuka, maka semakin sedikit juga kondensor bekerja untuk mengembalikan suhu sesuai yang ditetapkan. Apabila kamu mengatur kulkas dengan benar maka makanan dapat bertahan lebih lama.

5. Jaga agar kulkas tetap penuh

Kulkas yang penuh membuat kulkas tidak terlalu bekerja keras. Kamu dapat memuat kulkas 2/3 penuh. Apabila kulkas terlalu besar, tambahkan galon air pada kedua kompartemen.

Tetapi, jangan sampai berlebihan karena aliran udara yang baik begitu penting agar kulkas lebih efisien. Perhatikan juga ventilasi udara dan pastikan tidak ada barang yang menghalanginya.

6. Simpan Makanan dengan Benar

Gunakan wadah kaca yang aman untuk menyimpan makanan, karena kaca dapat menyerap dan menahan dingin lebih baik. Kelembapan di dalam kulkas akan membuat kulkas sulit menstabilkan suhu internal. Tutup makanan dan cairan agar menghindari kompresor yang bekerja terlalu lama.

7. Jangan menaruh makanan panas di kulkas Anda

Menempatkan makanan panas di kulkas dapat meningkatkan suhu udara di dalam, jadi alat harus bekerja keras untuk menurunkan suhu. Pastikan makanan mencapai suhu kamar sebelum dimasukkan ke dalam kulkas.

8. Perhatikan segel pintu

Segel di sekitar pintu kulkas sebagai penghalang udara dingin di dalam keluar dan udara hangat di luar akan masuk. Rusaknya segel akan membuat udara hangat masuk ke dalam kulkas yang membuat  kulkas bekerja lebih keras mempertahankan suhu yang ditentukan. Jaga segel pintu agar tetap bersih dan ganti apabila ada celah ataupun keretakan.

9. Jaga kebersihan koil

Koil kondensor merek kulkas terbaik sangat penting untuk menjaga supaya temperatur di dalamnya tetap dingin. Seiring berjalannya waktu, kehadiran debu bisa menggunung apabila  tidak pernah dicek.

Koil yang bersih bisa mengurangi beban kondensor, sehingga akan memperpanjang masa pakai kulkas. Sebaiknya  cabut stop kontak kulkas pada saat kamu akan membersihkan koil, gunakan pengisap debu ataupun sikat.

BACA JUGA : 10 Tips Merawat Merek Kulkas Terbaik Agar Awet, Simak Selengkapnya Disini

10. Perhatikan suhu sebenarnya di dalam kulkas Anda

Suhu idealnya antara 2 °C dan 3 °C. Apabila termometer berada di ujung bawah kisaran ini, kamu bisa sedikit menaikkan suhnya. Hal ini akan diterjemahkan jadi penghematan energi.

11. Gunakan pengaturan hemat daya

Apabila kulkas kamu memiliki mode penghemat daya ataupun mode liburan, gunakan ketika kulkas tidak terlalu dingin, aktifkan mode penghemat daya untuk mengurangi konsumsi energi pada kulkas.

Itulah beberapa tips memaksimalkan kinerja merek kulkas terbaik supaya lebih efisien energi. Semoga bermanfaat! (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: