Teknologi Canggih Dalam Merek Kulkas Terbaik 1 Pintu l, Harganya Cuma Rp1 Jutaan
![Teknologi Canggih Dalam Merek Kulkas Terbaik 1 Pintu l, Harganya Cuma Rp1 Jutaan](https://jogja.disway.id/upload/050f299f235e42a897d04e655c3a1743.jpg)
merk kulkas terbaik harga Rp 1 jutaan--changhong.com
DISWAY JOGJA - Kulkas harga murah Rp1 jutaan emang ada? Ada dong, ada merek kulkas terbaik 1 pintu harga Rp1 jutaan loh.
Bagi kamu yang sedang membutuhkan merek kulkas terbaik 1 pintu harga 1 jutaan, jangan khawatir sekarang semua merk sudah ada pilihannya di pasaran.
Biasanya orang-orang yang membutuhkan merek kulkas terbaik 1 pintu harga 1 jutaan untuk pemakaian pribadi atau sebagai anak kos. Untuk desain dan kapasitas jangan salah ya, meski harga Rp 1 jutaan pun memiliki kualitas terbaik.
Berikut 5 rekomendasii untuk kamu merek kulkas terbaik harga Rp 1 jutaan. Apa saja? Simak ulasannya di bawah ini.
BACA JUGA : Harga Terjangkau Andalan Keluarga, Rekomendasi Kulkas Terbaru Sanken SK-G236AH-BK Hemat Listrik dan Stabil
1. Polytron Belleza Pra 17HORF
Kulkas harga Rp 1 jutaan tapi hemat listrik? Ada di kulkas Polytron Belleza seri 17HORF jawabannya. Kulkas ini hanya memiliki watt kurang dari 100, sehingga tidak akan membiarkan biaya listrik kamu melonjak.
Dengan rak yang terbuat dari tempered glass mampu membuat rak penyimpanan lebih awet dan kokoh. Meski dengan satu pintu, untuk bagian freezernya memiliki tempat penyimpanan yang lebih besar, sehingga pengguna dapat lebih puas menyimpan makanan.
2. Hisense RR120D4IGN
Pilihan kedua dengan kulkas harga Rp 1 jutaan saja ada di merk Hisense seri RR120D4IGN. Meski satu pintu, kulkas ini memiliki fitur unggulan yaitu mesin tidak mengeluarkan suara bising. Hal ini akibat dari adanya fitur low noise, cocok digunakan untuk anak kos atau pada ruangan yang terbatas karena tidak akan mengganggu.
Menariknya, kulkas ini didesain dengan menggunakan reversible door, dimana pintu dapat membuka dari kiri ataupun kanan, bisa kamu lihat sesuai kebutuhan.
3. LG GN-Y20CLS
Jika kamu ingin lebih menghemat waktu dan tenaga, bisa pilih merek kulkas terbaik LG seri GN-Y20CLS ini. dengan teknologi no defrost yang mampu membuat bunga es mencair sempurna tanpa perlu pengguna bersihkan secara manual.
Selain itu, terdapat teknologi bio shield yang berfungsi mencegah munculnya bakteri jamur, sehingga makanan yang disimpan jauh lebih tahan lama dan tetap segar. Bagian rak juga memiliki bahan yang kuat digunakan, pengguna akan tetap merasa aman tanpa takut pecah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: