Maju Pilkada Brebes, Bella Optimis Dapat Rekom Golkar, Pamor: Jangan Ada Dikotomi Putra Daerah Atau Pendatang

Maju Pilkada Brebes, Bella Optimis Dapat Rekom Golkar, Pamor: Jangan Ada Dikotomi Putra Daerah Atau Pendatang

DAFTAR - Bella Ratna Syafierra didampingi Pamor Wicaksono, Ridhohul Khukam dan ayahanda mendaftar bacabup dari Golkar, Kamis (9/5) siang.-ISTIMEWA-

BREBES, DISWAY JOGJA - Bursa bakal calon Bupati Brebes 2024, makin meriah dengan hadirnya Bella Ratna Syafierra. Bahkan, dara kelahiran Semarang 26 Maret 1996 itu optimistis mendapat rekomendasi dari Partai Golongan Karya. Hal itu, terungkap setelah Bella resmi mendaftar ke Sekretariat Golkar, Kamis (9/5) siang. Bahkan, kedatangannya didampingi dua tokoh Brebes yakni Pamor Wicaksono dan Ridhohul Khukam.

Bella Ratna Syafierra, merupakan cucu mantan Menteri Kehakiman era Presiden Soeharto dan mantan Gubernur Lemhannas Muladi. Sejak datang ke Brebes, Bella juga langsung berziarah ke petilasan Mbah Joko Poleng di Pendopo Bupati Brebes.

Kemudian, didampingi Pamor Wicaksono Bella menyempatkan diri berkenalan dengan warga di Kecamatan Jatibarang. Bertempat di Besaran Hijau Jatibarang, Bella menyampaikan tujuannya untuk maju dalam kontestasi Pilkada Brebes 2024.

BACA JUGA : Jika Direstui Ibu dan Orang Terdekat, Pamor Wicaksono Siap Nyalon Bupati Brebes

"Masih rendahnya IPM di Brebes, dan banyaknya infrastruktur fisik yang belum maksimal membuat saya terdorong ikut andil membangun Brebes," terangnya.

Terkait program yang ditawarkan ke depan, lanjut Bella, ada tiga program yang akan menjadi fokus pembangunan. Termasuk, pemerataan dan peningkatan sarana prasarana daerah dengan mendorong kemajuan ekonomi masyarakat Brebes. Ketiga, dengan meningkatkan sumber daya manusia baik dari pendidikan, kesehatan hingga kesejahteraan sosial.

"Saya ingin berkontribusi lebih maksimal, karena saya sendiri juga putra daerah dari Jawa Tengah termasuk orang tua. Harapannya, saya ingin Brebes menjadi salah satu kota yang termaju dan terbaik di Jawa Tengah," jelasnya.

Sementara itu, Anggota DPRD Brebes sekaligus politisi Partai Golkar Pamor Wicaksono menyampaikan, Bella adalah sosok yang memiliki visi dan misi sesuai dengan kebutuhan masyarakat Kabupaten Brebes. Bahkan, dengan latar belakang sejarah Bella yang ternyata juga merupakan tokoh nasional di era Presiden Soeharto.

BACA JUGA : Pimpin PTMSI Kabupaten Brebes, Pamor Wicaksono Targetkan Prestasi Provinsi dan Nasional

"Dengan background cucu dari tokoh nasional, sekarang saatnya masyarakat Brebes lebih cerdas. Yakni, jangan pernah ada dikotomi putra daerah maupun pendatang karena tujuan Mbak Bella jelas membangun Brebes makin baik dan lebih maju," ungkap Pamor.

Selain mendaftar bacabup dari Golkar, lanjut Pamor, tim pendukung dan relawan Mbak Bella juga akan mengantarkan mendaftar Bacabup lewat parpol Koalisi Indonesia Maju. Yakni, dari Gerindra, Demokrat, PAN hingga Nasdem untuk lebih menggalang dukungan politik. Harapannya, dengan semangat dan spirit membangun Brebes jadi maju dan lebih baik tidak ada alasan untuk mendikotomikan pendatang.

"Intinya, Golkar sebagai partai terbuka memberikan kesempatan kepada semua individu apalagi generasi muda untuk mengabdikan diri untuk kemajuan Brebes," ujarnya.

Pamor menyebutkan, upaya menciptakan sinergi Koalisi Indonesia Maju harapannya tetap linier seperti pusat. Terlebih, dengan hasil meraih dukungan hingga 58 persen untuk Pasangan Presiden Prabowo dan Wakil Presiden Gibran. Dengan begitu, pihaknya optimistis barisan KIM bisa lebih solid hingga tingkat daerah dalam memenangkan kontestasi Pilkada Brebes.

BACA JUGA : Jika Direstui Ibu dan Orang Terdekat, Pamor Wicaksono Siap Nyalon Bupati Brebes

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: