Pesona Eksotis Wisata Terbaru 2024 Hutan Pinus Mangunan Jogja, Banyak Spot Foto Menarik
Wisata Terbaru 2024 Hutan Pinus Mangunan Jogja--google
DISWAY JOGJA - Wisata terbaru 2024 Hutan Pinus Mangunan berada di Jogja yang merupakan hutan lindung dan menjadi kawasan ekowisata. Menawarkan suasana yang eksotis dengan hutan yang masih asri.
Saat pertama kali menginjakkan kaki di sini, wisatawan akan disajikan dengan jajararan pohon pinus yang menjulang tinggi. Berkunjung ke wisata terbaru 2024 ini tentu seperti menyatu dengan alam.
Wisata terbaru 2024 Hutan Pinus Mangunan ini juga sering menjadi tempat anak muda menghabiskan waktu liburannya. Jika kamu berkunjung ke sini pun ingin terus berlama – lama di kawasan ini.
Sebab memiliki daya tarik yang memikat. Berikut ini daya tarik yang dimiliki wisata terbaru 2024 Hutan Pinus Mangunan.
Daya Tarik Hutan Pinus Mangunan
1. Banyak Spot Foto yang Instagramable
Ketika kamu berkunjung ke wisata ini, belum lengkap rasanya jika belum mengabadikan momen dengan memotret di sini. Pasalnya wisata ini menyediakan area foto yang menarik sehingga menjadi incaran para wisatawan.
Spot foto tersebut misalnya berupa rumah pohon dan panggung pertunjukan yang terbuat dari kayu dan dilengkapi dengan kursi-kursi kayu disekelilingnya. Panggung ini bisa digunakan sebagai acara sekolah berbau alam.
BACA JUGA : 7 Wisata Terbaru 2024 Jogja Cocok Untuk Liburan Bersama Pasangan, Simak Info Lengkapnya
Selain itu ada juga gardu pandang untuk melihat keindahan alam dari ketinggian. Wisatawan dapat berswafoto di area in dengan maksimal 2 orang.
2. Menikmati Panorama Alam Melalui Hammock
Dengan membayar sebesar Rp 10.000 untuk menyewa hammock, wisatawan dapat bersantai di atas hammock yang dkaitkan pada pohon pinus. Wisatawan dapat menikmati suasana alam sambil tiduran di ataas hammock.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: