1.629 Tenaga Kependidikan Non ASN Brebes Terima Bantuan Kesejahteraan

1.629 Tenaga Kependidikan Non ASN Brebes Terima Bantuan Kesejahteraan

SIMBOLIS - Pj Bupati Brebes didampingi Sekda, Kabid PTK dan Ketua Baznas menyerahkan bantuan kesejahteraan bagi PPT Non ASN.-SYAMSUL FALAQ/ RATEG -

BREBES, DISWAYJOGJA - Sebanyak 1.629 tenaga kependidikan non Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Brebes, menerima bantuan kesejahteraan, Kamis, 4 April 2024 siang.

Penyerahan bantuan tersebut, diberikan langsung Pj Bupati Brebes Iwanuddin Iskandar di Pendopo Kanjengan. Program tersebut, merupakan kolaborasi Dindikpora dengan BAZNAS dikemas sebelum Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah.

BACA JUGA:UPZIS NU Talang Tegal Salurkan Bantuan ke Korban Puting Beliung

Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Brebes Caridah mengungkapkan, pengesahan bantuan kesejahteraan bagi Tenaga Kependidikan Non ASN sengaja dikemas sebagai Tunjangan sebelum Hari Raya. Nilai totalnya, mencapai Rp 303,58 juta bagi 1.629 orang di 17 kecamatan.

"Sasarannya, satpam dan penjaga malam di sekolah negeri yang tersebar di 17 kecamatan. Penyerahannya, secara langsung dan simbolis dilakukan Pj Bupati Brebes," terangnya melalui sambungan telepon, Kamis, 4 April 2024 siang.

Sementara itu, Kabid Pendidik dan Tenaga Kependidikan Dindikpora Riyanto didampingi Ketua Baznas Brebes Abdul Harris menambahkan, penyerahan bantuan kesejahteraan bagi tenaga kependidikan non ASN tersebut sudah dilakukan beberapa tahun terakhir. Sumber anggarannya, dari penghimpunan Zakat Infaq dan Sedekah di Kabupaten Brebes.

BACA JUGA:Sekda Kota Tegal Kukuhkan 151 Guru Jadi Agen Perubahan untuk Pendidikan

"Meski nilainya tidak seberapa, besar harapan kami bantuan itu bisa meningkatkan kesejahteraan tenaga kependidikan yang masih berstatus Pegawai Tidak Tetap di lingkungan Dindikpora," tandasnya. (*) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: