Rekomendasi 7 Tempat Wisata Terbaru 2024 di Temanggung, Pesonanya Dijamin Bikin Nyaman

Rekomendasi 7 Tempat Wisata Terbaru 2024 di Temanggung, Pesonanya Dijamin Bikin Nyaman

wisata candi--

DISWAY JOGJA - Jawa Tengah merupakan salah satu wilayah yang memiliki potensi wisata terbaru 2024 dan beragam. Hampir di setiap kabupaten di Jawa Tengah memiliki tempat wisata.

BACA JUGA : 7 Wisata Terbaru 2024 di Magelang Jawa Tengah Wajib Dikunjungi, Ada Tiket Masuk Murah Mulai Rp 15 Ribuan?

Salah satunya adalah Kabupaten Temanggung. Kabupaten Temanggung merupakan salah satu kota yang terkenal dengan kuliner dan tempat wisata terbaru 2024.

Tempat wisata terbaru 2024 di Kabupaten Temanggung memiliki daya tarik tersendiri, yang wajib anda kunjungi apabila sedang merencanakan liburan atau piknik bersama keluarga.

Ada bermacam tempat wisata terbaru 2024 yang dapat anda datangi di Kabupaten Temanggung. Seperti wisata sejarah, wisata budaya, wisata ekologi, sampai wisata modern.

Berikut beberapa rekomendasi tempat wisata terbaru 2024 di Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah :

1. Wisata Umbul Jumprit

Wisata Alam Jumprit ini berlokasi di Kecamatan Ngadirejo, Kabupaten Temanggung. Anda akan diperlihatkan pemandangan gua dengan pepohonan rimbun.

Selain itu, Anda juga akan melihat mata air suci yang biasa digunakan oleh umat Buddha dalam upacara hari raya waisak.

Ketika mengunjungi Wisata Umbul Jumprit, wisatawan diharap untuk berhati-hati terhadap kera yang kerap kali mengambil barang bawaan wisatawan.

BACA JUGA : Diskon Menarik Dari Tiket.com? Nikmati Liburan ke Wisata Terbaru 2024 Lembang Park Zoo Bandung

2. Danau Embung Kledung

Danau ini sebenanrnya difunsgikan sebagai waduk untuk pengairan ke sawah yang dimiliki oleh warga.

Namun, karena posisinya yang tepat berada di kaki gunung menjadikan tempat ini menjadi salah satu destinasi wisata di Kabupaten Temanggung.

3. Wisata Alam Posong

Wisata Alam Posong adalah satu dari sekian tempat wisata Temanggung yang banyak dikunjungi. Tempat wisata ini berlokasi di Desa Tlahap, Kecamatan Kledung, Kabupaten Temanggung dengan jam operasional mulai pukul 09.00-17.00 WIB.

Tempat wisata Temanggung ini berada di ketinggian sekitar 1.800 mdpl, sehingga memiliki udara yang sejuk. Dari sana, Anda dapat menyaksikan keindahan Gunung Sindoro dan Gunung Sumbing yang menjulang tinggi.

Wisata Alam Posong memiliki banyak spot foto yang instagramable, sehingga cocok untuk para wisatawan yang ingin berburu foto. Dengan membayar tiket masuk sekitar Rp 20.000 di hari biasa dan sekitar Rp 30.000 di hari libur, Anda bisa menikmati sejuknya menghirup udara khas pegunungan.

4. Situs Purbakala Liyangan

Lokasi Situ Liyangan sendiri berada di Dusun Liyangan, Purbosari, Kecamatan Ngadirejo, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah.

Situs Liyangan diduga merupakan peninggalan dari kerajaan Mataram Kuno. Luas dari tempat ini sekitar 900 meter persegi

5. Pikatan Water Park

Bagi anda yang membawa anak kecil untuk berlibur. Rasanya Pikatan Water Park menjadi pilihan yang cocok.

Tempat ini berlokasi di Jalan Pikatan, Kabupaten Temanggung. Harga tiket masuknya adalah Rp10 ribu per orang

BACA JUGA:5 Wisata Terbaru 2024 di Bantul yang Kece Badai? Lengkap dengan Harga Tiket Terbarunya

6. Hutan Pinus Sigrowong

Hutan Pinus Sigrowong terletak di Rowo Seneng, Hutan Gesing, Kandangan, Kab. Temanggung. Jam buka tempat ini mulai pukul 08.30-15.30 WIB setiap harinya.

Selain sebagai tempat wisata, hutan pinus ini dapat digunakan masyarakat untuk berbagai kegiatan outdoor, seperti foto prewedding, foto yearbook sekolah, dan outbond.

Udara di tempat wisata hutan ini sangat sejuk dan menenangkan, ideal untuk melepaskan kepenatan dari kesibukan sehari-hari. Harga tiket masuknya pun terjangkau, hanya Rp 5 ribu per orang.

BACA JUGA : Eksplore Wisata Terbaru 2024 Dago Dream Park Bandung: Nikmati Promo Menarik dengan Traveloka

7. Curug Surodipo

Curug Surodipo buka setiap hari pukul 08.00-16.00 WIB. Air terjun ini terletak di Desa Tawangsari, Kecamatan Wonoboyo, Kabupaten Temanggung. Tempatnya terpencil di tengah perbukitan, dikelilingi oleh lahan pertanian penduduk yang hijau.

Pengunjung biasanya menikmati kecantikan air terjun ini dari jarak jauh, sambil bersantai di atas batu-batu yang tersebar di puncak bukit.

Curug Surodipo terdiri dari lima tingkatan air terjun, dengan jarak sekitar 50 meter antara tingkat satu dan tingkat lainnya. Kebanyakan wisatawan biasanya berhenti di tingkat terendah karena aksesnya yang lebih mudah. Pengunjung dikenakan tiket masuk seharga Rp 4.000 per orang.

Demikian daftar 7 tempat destinasi wisata terbaru 2024 bernuansa yang ada di Temanggung, Selamat berlibur. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: