Liburan Lebaran Seru? Jelajahi Wisata Terbaru 2024 Purbalingga Terpopuler, Banyak Aktivitas Menarik

Liburan Lebaran Seru? Jelajahi Wisata Terbaru 2024 Purbalingga Terpopuler, Banyak Aktivitas Menarik

Jelajahi Wisata Terbaru 2024 Purbalingga Terpopuler--google

DISWAY JOGJA - Daerah Purbalingga, Jawa Tengah memiliki banyak destinasi wisata terbaru 2024 yang menarik untuk dikunjungi.

Meskipun bukan termasuk kota wisata, namun Purbalingga memiliki banyak tempat wisata terbaru 2024 yang tak kalah menarik dari kota lain.

Beberapa wisata terbaru 2024 di Purbalingga sangat bervariasi. Mulai dari wisata air, alam, sampai taman-taman cantik ada disini. Semuanya bisa kamu pilih sesuai minat dan kebutuhan liburanmu.

Berikut ini ada 4 rekomendasi tempat wisata terbaru 2024 di Purbalingga terpopuler yang cocok untuk dikunjungi saat liburan.

BACA JUGA : 8 Wisata Terbaru 2024 Jawa Tengah Rekomendasi Habiskan Liburan Lebaran

1. Owabong Waterpark

Bagi warga Purbalingga dan sekitarnya tentu sudah tidak asing dengan obyek Wisata Air Bojongsari atau Owabong Waterpark ini. Tempat wisata bernuansa air ini menawarkan berbagai wahana permainan yang seru yang cocok untuk rekreasi bersama keluarga.

Di sini kamu bisa mencoba wahana seru dan menantang yaitu kolam ombak atau seluncuran air panjang. Terdapat juga wahana kolam busa dan waterboom mini yang disediakan untuk anak-anak jika ingin puas bermain air.

Bukan hanya menawarkan wahana air saja, tetapi di Owabong Waterpark ini juga menyediakan wahana kering seperti go-kart atau zipline coaster yang wajib kamu coba.

Untuk lokasinya sendiri, Owabong Waterpark berada di Jl. Raya Owabong No.1, Bojongsari, Kabupaten Purbalingga. Kamu bisa berkunjung setiap hari mulai pukul 06.00 WIB hingga pukul 18.00 WIB.

2. Rainbow Garden Kutabawa

Kamu suka melihat kecantikan buka yang beraneka warna? Datang saja ke wisata Rainbow Garden Kutabawa. Taman ini menawarkan keindahan bunga yang tertata rapi seperti yang ada di Batu Flower Garden.

Selain dapat melihat bunga cantik yang beraneka warna seperti lavender, celosia, dan marigold, kamu juga disini bisa membeli bibit bunga sebagai oleh-oleh.

Suasana dan hawa di tempat wisata ini juga terasa begitu sejuk, karena lokasinya berada di lereng Gunung Slamet. Sehingga kamu bisa bersantai sambil menikmati suasana yang asri sembari berfoto ria di spot-spot unik yang telah tersedia.

Lokasi Rainbow Garden Kutabawa ini berada daerah Pejagan 1, Kutabawa, Karangreja. Tempat wisata ini buka setiap hari mulai pukul 07.00 WIB sampai pukul 18.00 WIB.

BACA JUGA : Tempat Wisata Terbaru 2024 Hotel Aesthetic dan Murah? Pas Buat Libur Lebaran ke Jogja Bersama Teman

3. Goa Lawa

Obyek wisata terbaru 2024 Goa Lawa ini menawarkan pengalaman susur goa yang berbeda dari yang ada di Goa Pindul. Sebab dinding Goa Lawa ini terbentuk dari lava yang telah mendingin selama ribuan tahun silam sehingga membuat panoramannya berbeda.

Lokasinya yang berada di lereng Gunung Slamet membuat tempat wisata ini cocok untuk berbagai aktivitas. Seperti camping, outbound, atau menjelajahi bukit dan air terjun.

Sehingga tidak heran jika misalnya kawasan goa lawa ini seringkali menjadi pilihan untuk paket gathering murah oleh sejumlah biro perjalanan.

Jika kamu tertarik mengunjungi wisata ini, kamu bisa berkunjung pada jam operasionalnya yaitu sekitar pukul 09.00 WIB hingga pukul 16.00 WIB. Lokasinya berada di Desa Siwarak, Karangreja, Dusun IV, Siwarak, Kabupaten Purbalingga.

4. Purbasari Pancuran Mas

Taman rekreasi yang sangat populer di Purbalingga adalah Purbasari Pancuran Mas. Tempat wisata ini sering mendapat sebutan sebagai Taman Impian Jaya Ancol mini di Purbalingga, pasalnya fasilitas dan wahananya yang begitu lengkap.

Ada beberapa spot area yang bisa kamu coba di sini yaitu seperti area waterboom dan taman bermain anak. Tak hanya itu, ada juga area edukasi yang tak kalah menarik yaitu istana burung dan river world.

Lokasinya sendiri berada di Jl. Raya Purbayasa, Purbayasa, Padamara, Kabupaten Purbalingga.

BACA JUGA : Explore Keindahan Alam: Wisata Terbaru 2024 Pemalang yang Seru dan Instagramable Pas Buat Liburan

Demikian empat tempat wisata terbaru 2024 populer di Purbalingga, yang cocok dikunjungi untuk liburan. Selamat menikmati liburan!(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: