Wisata Terbaru 2024: Floating Market Lembang Menyajikan Pengalaman Berbelanja di Atas Air yang Tak Terlupakan

Wisata Terbaru 2024: Floating Market Lembang Menyajikan Pengalaman Berbelanja di Atas Air yang Tak Terlupakan

Floating Market-disway.jogja-kota_mini

DISWAY JOGJA - Lembang merupakan salah satu tujuan wisata favorit para turis ketika liburan ke Bandung. Sebab, ada banyak sekali objek wisata terbaru 2024 di sana, salah satunya yang wajib didatangi adalah Floating Market Lembang.

Sebab, ada banyak sekali wahana dan kuliner lezat di wisata terbaru 2024 ini. Maka jangan heran kalau sedang musim liburan sekolah, tempat wisata terbaru 2024 ini selalu ramai dipadati pengunjung, mulai dari rombongan keluarga, teman-teman, ataupun pasangan.

Wisata terbaru 2024 ini terletak di Jalan Grand Hotel Nomor 33E, Kecamatan, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Karena berlokasi di Lembang, detikers dapat mengaksesnya dengan mudah dari Kota Bandung.

Dari pantauan Google Maps, jika kamu berangkat dari Gedung Sate, jaraknya sekitar 13 km atau 45 menit dengan berkendara mobil. Jika berangkat dari Stasiun Kereta Api Bandung, jaraknya sekitar 15 km atau 50 menit dengan berkendara. 

BACA JUGA : Curug Hidden Gems? Ini Dia 6 Wisata Terbaru 2024 Curug di Nganjuk Yang Masih Asri Dan Instagramable

Sementara dari Bandara Husein Sastranegara, jarak tempuhnya sekitar 18 km atau 1 jam dengan berkendara.

wisata terbaru 2024 yang unik ini baru pertama kali ada di daerah Jawa Barat, sehingga cukup memikat banyak wisatawan yang berkunjung ke Lembang Bandung, terlebih tempat ini dikemas dalam bentuk sarana rekreasi. 

Floating Market Lembang Bandung sendiri mengusung konsep wisata berupa pasar terapung tradisional mirip seperti yang ada di Langkat Sumatera utara atau Sungai Kuin yang ada di Kalimantan. 

Hawa sejuk serta panorama pegunungan yang indah menambah area wisata ini menjadi tempat yang menyenangkan.

Floating Market Lembang ini awalnya berupa danau alami yang bernama “Situ Umar” yang juga merupakan kolam pemancingan.

Khusus untuk food court dan pusat oleh-oleh khas sunda yang dijual terapung hanya buka di hari Jumat, Sabtu dan Minggu. 

Sedangkan taman bermain dan resto-resto yang tersedia tetap dibuka saat hari biasa. Tempat yang memiliki konsep unik ini menempati lahan seluas 7,2 hektar dan masih akan terus dikembangkan.

Salah satu tempat baru di Floating Market ini memiliki konsep yang menarik. Anda bisa melihat sebuah kawasan yang didesain ala Eropa, mulai dari kantor polisi, kafe, baby care dan lain-lain.

BACA JUGA : Daya Tarik Telaga Sarangan? Wisata Terbaru 2024 di Magetan ini Siap-Siap Bikin Kamu Terpesona!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: