Curug Hidden Gems? Ini Dia 6 Wisata Terbaru 2024 Curug di Nganjuk Yang Masih Asri Dan Instagramable

Curug Hidden Gems? Ini Dia 6 Wisata Terbaru 2024 Curug di Nganjuk Yang Masih Asri Dan Instagramable

Air Terjun Singokromo-alamasedy-

DISWAY JOGJA - Objek wisata terbaru 2024 dengan nuansa alam selalu diburu untuk dikunjungi, salah satunya wisata air terjun. Sebagian besar air terjun di Nganjuk adalah wisata hidden gem alias tersembunyi sehingga susana sangat alami dan asri.

Bukan hanya menyuguhkan curug memesona, wisata air ini juga menawarkan panorama alam yang memukau, eksotis dan instagramable. Berikut ini rekomendasi wisata terbaru 2024 air terjun di Nganjuk, Jawa Timur.

1. Coban Unut

Salah satu air terjun di Nganjuk di kawasan BKPH Pace adalah Coba Unut. Wisata terbaru 2024 air terjun ini menyuguhkan panorama indah dan asri. Kawasan wisata ini terletak di Kaki Gunung Wilis, Nganjuk. Tepatya di Dusun Bila, Desa Bajulan, Kecamatan Loceret.

Air terjun ini meruakan salah satu wisata hidden gem yang ada di Nganjuk. Tidak heran wisata air ini masih sangat asri dan memiliki suasana yang tenang sehingga cocok untuk dijadikan tempat healing dari hiruk pikuk kota. Buka setiap hari pukul 07.00-17.00 WIB, harga tiket masuk Rp 5.000 saja.

BACA JUGA : Wisata Terbau 2024 Di Sudut Semarang? Yuk Intip 7 Curug Hidden Gems Yang Murah dan Mempesona!

2. Curug Singokromo

air terjun Singokromo merupakan Wisata terbaru 2024 air terjun hidden gem lainnya adalah Air Terjun Singokromo. Dinamakan Singokromo, konon air terjun di Nganjuk ini menjadi tempat berkumpul harimau di lereng Gunung Wilis.

Lokasi di Desa Ngliman, Sawahan. Adapun wisata air ini memiliki debit air cukup besar dengan ketinggian sekitar 20 meter. Kondisi air terjun yang masih sangat alami di kelilingi pepohonan besar dan berhawa sejuk khas pegunungan sangat cocok buat tujuan healing.

3. Air Terjun Roro Kuning

Air terjun Roro Kuning berada di lereng Gunung Wilis pada ketinggian 600 mdpl. Tepatnya di Desa Bajulan, Kecamatan Loceret. Air terjun Roro Kuning berada di bawah hutan pinus dengan ketinggian curug  15 meter. Terdapat kolam alami di bawah curug.

Meski merupakan wisata hidden gem, namun air terjun di Nganjuk ini merupakan salah satu ikon wisata. Nama curug diambil dari nama putri Raja Kadiri dan Dhaha di abad ke 11 sampai 12.

Buka setiap hari pukul 07.00-17.00 WIB, harga tiket masuk wisata air ini Rp 10.000. Sudah tersedia beberapa wahana dan fasilitas di wisata air ini.

BACA JUGA : Sudah Kesini Belum? 10 Wisata Terbaru 2024 Jawa Timur, Pesona Alam Bernuansa Air yang Mempesona

4. Air Terjun Sumber Manik

Di Nganjuk terdapat air terjun yang mirip dengan air terjun Niagara, dimana air mengalir seperti menyelimuti bukit batu dan merambat ke dinding tebing. Air Terjun ini dikenal dengan sebutan Air Terjun Sumber Manik.

Adapun air terjun di Ngajuk ini memiliki ketinggian 35 meter dan lebar 20 meter. Air Terjun Sumber Manik menyuguhkan panorama alam Gunung Wilis yang asri.

Lokasi wisata air ini di Desa Klodan, Kecamatan Ngetos, Nganjuk. Meski merupakan wisata hidden gem, tapi selalu ramai pengunjung. Buka setiap hari pukul 07.00-17.00 WIB, harga tiket masuk wisata air Rp 5.000 ditambah restribusi kendaraan.

5. Air Terjun Gedangan

Air terjun Gedangan terletak di Desa Sawahan, Ngliman, menyuguhkan pemandangan alam asri di tengah hutan. Air terjun ini cocok dijadikan tempat melepas penat setelah sibuk dengan rutinitas pekerjaan.

Airnya sangat jernih dan dingin mengalir cukup deras di atas bebatuan setinggi 15 meter. Terdapat kolam alami yang bisa digunakan untuk berenang.

Adapun curug ini merupakan wisata hidden gem yang hanya bisa diakses menggunakan kendaraan roda dua. Buka setiap hari pukul 07.00-17.00 WIB, harga tiket masuk Rp 5.000 saja.

BACA JUGA : Wisata Terbaru 2024 Alam Hits Sukabumi? Curug Cikanteh Tiga Tingkat Air Terjun, Pesonanya Dijamin Bikin Adem!

6. Air Terjun Sri Gunting

Air Terjun Sri Gunting menawarkan keindahan alam yang masih sangat alami, terselip di dalam hutan yang lebat. Dengan ketinggian mencapai 20 meter, aliran airnya yang deras mempercikan gemerlapnya di atas struktur batuan yang unik dan artistik.

Keunikan struktur batuan ini menjadi daya tarik utama bagi para pengunjung yang ingin mengabadikan momen indah dalam foto-foto mereka

Area sekitar air terjun dilengkapi dengan fasilitas tempat duduk dan warung, meski dengan tujuan untuk menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan sekitar.

Itulah beberapa wisata terbaru 2024 hidden gems air terjun yang ada di Nganjuk. Jika kamu berkunjung ke sana, tetap jaga keasriannya dan jangan membuang sampah sembarangan. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: