8 Rekomendasi Wisata Terbaru 2024 Religi Di Jawa Tengah? Cocok Dikunjungi Saat Ramadhan

8 Rekomendasi Wisata Terbaru 2024 Religi Di Jawa Tengah? Cocok Dikunjungi Saat Ramadhan

Masjid Raya Syeikh Zayed Solo-instagram @ryan_perdana27-

DISWAY JOGJA - Bulan ramadhan menjadi salah satu momen penting bagi umat Muslim. Salah satu aktivitas di luar rumah saat Ramadhan adalah ngabuburit atau kegiatan menunggu azan Maghrib menjelang berbuka puasa sambil mengunjungi wisata terbaru 2024 religi pada waktu bulan Ramadhan.

Banyak masyarakat yang menghabiskan waktu sambil menunggu adzan maghrib dengan mengunjungi wisata terbaru 2024 religi. Salah satunya wisata reigi di daerah Jawa Tengah. Jawa Tengah sangat dikenal sebagai tempat tujuan wisata populer.  Ada banyak wisata religi di Jawa Tengah cocok dikunjungi saat ramadhan.

Berikut 8 rekomendasi wisata terbaru 2024 religi di Jawa Tengah cocok dikunjungi saat ramadhan :

1. Masjid Agung Semarang

Wisata terbaru 2024 religi berupa Masjid Agung Semarang berada di Jalan Gajah Raya, Sambirejo, Kecamatan Gayamsari, Kota Semarang, Jawa Tengah. Banyak wisatawan datang untuk menyaksikan kemegahan Masjid Agung Semarang. Wisatawan juga dapat melihat Kota Semarang melalui teropong yang ada di Menara Al-Husna. Bahkan, jika wisatawan datang saat pagi hari atau sore dapat melihat pemandangan indah berupa matahari tenggelam.

2. Museum Perkembangan Islam Jawa Tengah

BACA JUGA : Wisata Terbaru 2024 Destinasi Ziarah di Bulan Ramadhan: Daftar Tempat Religi di Magelang

Museum Perkembangan Islam ini berada di Masjid Agung Jawa Tengah, tepatnya di lantai 2 dan 3 Menara Asmaul Husna. Di sini terdapat koleksi peninggalan sejarah agama Islam dari berbagai daerah di Jawa Tengah, seperti misalnya koleksi wayang, iluminasi Al-Qur’an, pedang prajurit Diponegoro, dan lain sebagainya.

3. Masjid Agung Demak

Masjid ini dibangun pada abad ke-15 Masehi oleh Raden Patah dari Kerajaan Demak yang dibantu Wali Songo. Masjid Agung Demak ditetapkan pemerintah sebagai cagar budaya dan masih mempertahankan arsitektur aslinya. Terdapat kompleks pemakaman sultan-sultan di belakang bangunan masjid. Mereka adalah sultan yang pernah memerintah Kerajaan Demak seperti Raden Patah dan Pangeran Sabrang Lor.Tak heran, Masjid Agung Demak pun dikategorikan sebagai salah satu masjid tertua di Indonesia.

4. Masjid Besar Kauman

Kota Semarang kental akan ragam budayanya. Salah satunya bisa dilihat dari wisata religi dengan latar agama yang berbeda-beda. Satu dari sekian banyaknya yang populer di Semarang, adalah Masjid Besar Kauman ini. Masjid yang telah berdiri sejak tahun 1749 Masehi ini, jadi destinasi favorit dengan interiornya yang mengagumkan. Hal yang menarik perhatian begitu mengunjunginya, ada pada ukiran huruf-huruf Jawa pada batu marmer di bagian dinding masjid. Kamu bisa beribadah, sekaligus menikmati sejarah dari bangunan tersebut.

5. Masjid Kapal Semarang

Masjid Kapal Semarang dibangun pada tahun 2015 dengan luas tanah sekitar 7,5 hektare dan luas bangunan sekitar 2 hektare. Luas bangunannya sendiri sekitar 2.500 meter persegi. Salah satu keunikan dari masjid ini adalah pada desainnya yang menyerupai kapal yang konon terinspirasi dari kapal Nabi Nuh AS. Di sekeliling bangunan masjid, terdapat kolam yang menjadikan bangunan seperti kapal yang sedang berlayar.

BACA JUGA : Masjid Raya Al Jabbar: Wisata Terbaru 2024 Religi di Bandung, Masjid Terapung dan Ikonik Bak di Surga Dunia!

6. Masjid Menara Kudus

Menara di Masjid Kudus sangat populer di kalangan wisatawan yang pernah datang ke Kudus. Masjid ini memiliki desain arsitektur yang unik antara perpaduan agama Islam dan Hindu. Masjid Menara Kudus dibangun salah satu walisongo bernama Sunan Kudus, pada 1549 Masehi.

Masjid Menara Kudus dibangun oleh Sunan Kudus pada tahun 965 Hijriah. Konon katanya di bawah menara tersebut terdapat mata air kehidupan yang tidak pernah kering sampai saat ini. Masjid menara kudus ini buka selama 24 jam.

7. Masjid Raya Sheikh Zayed  Solo

Masjid Raya Sheikh Zayed yang terletak di kota Solo ini adalah masjid terbesar di Indonesia. Masjid ini memiliki arsitektur yang sangat indah dan megah, dengan luas bangunan mencapai 10.000 meter persegi. Dalam masjid ini terdapat kubah yang berdiameter 20 meter, serta menara yang mencapai ketinggian 99 meter.

Masjid ini juga dilengkapi dengan museum dan perpustakaan yang berisi koleksi tentang Islam dan kebudayaan Arab. Selain menjadi tempat ibadah, Masjid Raya Sheikh Zayed juga sering digunakan sebagai tempat pelaksanaan acara-acara keagamaan, seperti pengajian, pernikahan, dan lain sebagainya.

BACA JUGA : Wisata Terbaru 2024 Ramadan Terpopular Jawa Tengah? Berikut Deretan Wisata religi Yang Wajib Kamu Kunjungi!

8. Makam Sunan Ampel

Makam ini bisa berada di dalam bangunan Masjid Sunan Ampel, yang terletak di Jl. Petukangan I, Ampel, Kec. Semampir, Surabaya. Banyak hal yang bisa dilakukan pengunjung saat singgah di destinasi satu ini. Selain untuk berziarah, dan melaksanakan ibadah, tapi tak jarang pula yang berburu pakaian muslim, perlengkapan ibadah, hingga takjil untuk menu berbuka puasa.

Itulah beberapa rekomendasi wisata religi di Jawa Tengah cocok dokunjungi saat ramadhan. Semoga bermanfaat! (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: