Hyundai Nexo: Mobil Terbaru 2024 yang Revolusioner dan Inovatif, Intip Selengkapnya Disini!

Hyundai Nexo: Mobil Terbaru 2024 yang Revolusioner dan Inovatif, Intip Selengkapnya Disini!

Mobil terbaru Hyundai Nexo 2024 yang revolusioner dan inovatif--

DISWAY JOGJA - Peresmian Stasiun Pengisian Hidrogen yang berlokasi di Senayan menjadi saksi kehadiran mobil terbaru 2024 Hyundai Nexo. Hyundai Nexo sendiri adalah sebuah mobil terbaru dengan membawa tingkat revolusioner yang menandai langkah maju dalam industri otomotif Indonesia.

BACA JUGA : Chery Tiggo 5X: Mobil SUV Terbaru yang Tawarkan Dimensi Lebih Luas, Jadi Pesaing Honda WR-V

Hyundai selaku produsen mobil ternama yang telah dikenal luas karena inovasinya dalam mobil listrik, kembali menciptakan gebrakan baru. Gebrakan tersebut adalah dengan merilis mobil terbaru berbahan bakar hidrogen pertamanya di Indonesia.

Mobil terbaru 2024 Hyundai Nexo bukanlah model yang asing bagi pasar internasional. Sebelumnya juga telah hadir di beberapa negara seperti Korea Selatan, Amerika Serikat dan juga Eropa.

BACA JUGA : Libas Segala Medan? Mobil Terbaru 2024 Isuzu Panther Reborn, Siap Beri Kejutan untuk Para Penggemarnya!

Namun, kehadirannya di Indonesia menjadi momen bersejarah karena merupakan langkah pertama Hyundai dalam mengenalkan teknologi hidrogen di tanah air.

Mobil Terbaru 2024 Hyundai Nexo yang Inovatif

Mobil terbaru keluaran Hyundai ini tidak hanya sekadar inovatif, namun juga memberikan kinerja yang impresif. Jika dibandingkan dengan pendahulunya, mobil terbaru Hyundai Nexo menawarkan sejumlah peningkatan yang signifikan.

BACA JUGA : 5 rekomendasi Mobil Terbaru 2024 Bertenaga Listrik untuk Anak Muda: yuk saatnya ganti mobil listrik

Salah satunya yang ditawarkan adalah konstruksi mobil terbaru Hyundai Nexo yang lebih ringan sehingga memberikan efisiensi dan kelincahan yang lebih baik.

Mesin mobil terbaru Hyundai Nexo ini ditenagai dengan 163 PS dan torsi sebesar 395 Nm, menjadikannya terasa lebih perkasa dibandingkan dengan model sebelumnya, yaitu Tucson FCEV.

Satu hal yang menjadi sorotan adalah jarak tempuh yang luar biasa yang ditawarkan oleh mobil terbaru Hyundai Nexo ini.

Jarak tempuh mobil Hyundai Nexo ini jika dengan tangki hidrogen yang diisi penuh adalah 570 hingga 611 km jauhnya.

Angka tersebut menjadikan mobil terbaru 2024 Hyundai Nexo ini sebagai salah satu yang terdepan dalam hal jarak tempuh di kelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: