Lagi Mencerahkan Wajah? Kenali 5 Produk Skincare Mengandung Alpha Arbutin, Terkenal Ampuh Mencerahkan!

Lagi Mencerahkan Wajah? Kenali 5 Produk Skincare Mengandung Alpha Arbutin, Terkenal Ampuh Mencerahkan!

Lagi Mencerahkan Wajah ? Yuk kenali 5 produk skincare yang mengandung alpha arbutin terkenal ampuh untuk mencerahkan !-freepik-

DISWAY JOGJA- Sebagian dari Anda mungkin sudah familiar dengan alpha arbutin sebagai bahan yang aman untuk mencerahkan kulit. Sebagai alternatif dari penggunaan krim pemutih yang asal-asalan, lebih baik mulai dengan mengenal bahan-bahan yang benar-benar bisa memberikan efek pencerahan pada kulit Anda.

BACA JUGA : Kulit Wajah Terlihat Kusam? Pakai 5 Produk Facial Wash, Ampuh Memutihkan dan Mencerahkan Wajah Jadi Glowing!

Selain memiliki kemampuan untuk mencerahkan kulit, alpha arbutin juga memiliki manfaat lain yang menarik seperti mengatasi bekas jerawat, flek, dan noda hitam di wajah. Produk yang mengandung alpha arbutin kini tersedia dalam berbagai jenis, mulai dari pembersih, toner, pelembap, hingga serum. Bagi Anda yang sedang mencari produk yang mengandung alpha arbutin, berikut beberapa rekomendasi dari brand skincare. Jadi, pastikan untuk membaca sampai selesai!

1.Avoskin Ultra Brightening Cream

Apakah Anda sedang mencari produk untuk mengatasi masalah kulit kusam, warna kulit tidak merata, serta mencegah tanda-tanda penuaan? Avoskin Ultra Brightening Cream dengan kandungan 3% alpha arbutin, ekstrak chamomile, dan retinol 0,5% dapat menjadi pilihan yang tepat untuk Anda. Selain memiliki kemampuan mencerahkan kulit, menghilangkan noda dan bekas jerawat, krim ini juga berfungsi sebagai anti-aging berkat kandungan retinol di dalamnya. Anda tidak perlu khawatir tentang kulit menjadi kering, karena krim malam ini juga mengandung vitamin E yang memberikan efek melembapkan pada kulit. Jika Anda tertarik untuk mencoba, produk ini tersedia di Sociolla dengan harga Rp163.900.

2. Wardah White Secret Intense Brightening Essence Serum

Seperti produk sebelumnya, produk dari Wardah ini juga mendapat banyak pujian dan direkomendasikan oleh sebagian besar pengguna. Serum ini dirancang khusus dengan konsentrat Whitening complex, ekstrak licorice, alpha arbutin, dan vitamin B3 yang bertujuan untuk mencerahkan kulit wajah. Terdapat juga AHA natural yang membantu mengangkat sel kulit mati dan merangsang regenerasi sel-sel kulit. Tambahan vitamin E, vitamin B5, dan asam hyaluronic menjaga kelembapan dan menyediakan nutrisi bagi kulit. Produk ini dijual dengan harga Rp79.000.

BACA JUGA : 7 Rekomendasi Skincare Lokal Yang Dapat Memutihkan Kulit? Kamu Wajib Tahu!

3. Somethinc Revive Potion 3% Arbutin + Bakuchiol.

Somethinc Revive Potion 3% Arbutin + Bakuchiol. Serum ini dirancang untuk mencerahkan wajah dan menyamakan warna kulit. Kandungan utamanya termasuk Alpha Arbutin, SabiWhite, dan Bakuchiol, yang tidak hanya bertujuan untuk memutihkan tetapi juga melindungi kulit dari radikal bebas serta mengurangi hiperpigmentasi. Harga untuk Somethinc Revive Potion 3% Arbutin + Bakuchiol mulai dari Rp 100 ribu.

4. Hada Labo Shirojyun Ultimate Whitening Lotion.

Hada Labo Shirojyun Ultimate Whitening Lotion adalah sebuah pelembap yang mengandung alpha arbutin, yang berfungsi untuk mencerahkan kulit dan mengurangi flek hitam. Selain itu, kehadiran vitamin C dalam formulanya membantu mengurangi garis-garis halus dan mencegah penuaan. Harga untuk Hada Labo Shirojyun Ultimate Whitening Lotion tersedia mulai dari Rp 64 ribu.

5.Skintific 10% Niacinamide Brightening Serum

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: