Wisata Terbaru 2024, Campuhan Ridge Walk? Rasakan Jogging di Temani Asrinya Alam di Pulau Bali

Wisata Terbaru 2024, Campuhan Ridge Walk? Rasakan Jogging di Temani Asrinya Alam di Pulau Bali

Wisata Campuhan Ridge Walk-disway.jogja-instagram.com/ubudhood

DISWAY JOGJA - Bali adalah pulau yang sangat terkenal dengan objek wisata nya salah satunya objek wisata terbaru 2024 Campuhan Ridge Walk.

Objek wisata paling populer ini juga dikenal dengan nama Bukit Campuhan, yang menawarkan pemandangan alam berupa padang rumput ilalang serta hijaunya pepohonan di sisi kanan dan kirinya. Udara di kawasan ini juga sangat sejuk dengan suasana yang asri.

Campuhan Ridge Walk Ubud adalah wisata berupa jalan setapak yang kerap dimanfaatkan untuk jogging. Wisata terbaru 2024 ini  berada di kawasan perbukitan Desa Sayan, Ubud.

Lokasi wisata kekinian ini berada di Kelusa, Payangan, Jalan Raya Campuhan, Sayan, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali. Jaraknya sekitar 1 km dari pusat kota Ubud.

Bagi wisatawan yang akan melakukan perjalanan menuju Bukit Campuhan, bisa mengambil rute ke Hotel Ibas di Ubud. Letaknya sebelum jembatan Campuhan. Kemudian wisatawan ambil arah ke kiri mengikuti jalan dengan tekstur yang menurun.

BACA JUGA : Raja Ampat Punya! Sarana Menenangkan Diri: Wisata Pulau Yeben yang Akan Berikan Suasana Bak Surga Dunia

Setelah kurang lebih 10 meter, akan ada Pura Gunung Lebah. Selanjutnya wisatawan bisa bertanya pada warga sekitar untuk menuju arah ke Bukit Campuhan atau menggunakan Google Maps.

Keunggulan jalur pendakian ini selain panoramanya indah, juga lingkungannya yang masih asri dan dikelilingi oleh pepohonan serta rumput hijau di setiap sisinya.

Udaranya yang segar dan sejuk semakin menambahkan daya tarik dari wisata terbaru 2024 Campuhan Ridge Walk.

Jogging mungkin menjadi salah satu aktifitas yang banyak di lakukan di sini.

Udara nya yang sejuk di tambah dengan pesona alam yang memanjakan mata pasti akan membuat kegiatan ini menjadi lebih sempurna.

Keindahan panorama Bukit Campuhan bisa wisatawan lihat dan rasakan dengan berjalan kaki maupun bersepeda mengikuti jalur yang ada.

Jalur setapak ini memiliki lebar sekitar 1,5 m dan panjang sekitar 2 km.

BACA JUGA : Banda Neira Mendadak Viral? Wisata Terbaru 2024, Jadi FYP TikTok dan Instagram, Yuk Kapan Liburan Kesana?

Untuk bisa sampai ke ujung, anda membutuhkan waktu sekitar 15-20 menit perjalanan normal. Bagi wisatawan yang menggunakan sepeda, tetap harus berhati-hati dan tetap memberikan prioritas bagi mereka yang berjalan kaki.

Selain banyak digunakan sebagai trek jogging oleh para wisatawan yang ada di Ubud, wisata terbaru 2024 Campuhan Ridge Walk juga menjadi spot favorit para turis yang ingin menikmati keindahan sunrise ataupun sunset di Bali.

Wisata Bukit Campuhan menyediakan spot foto yang sangat aesthetic dan instagramable. Seluruh jalur pendakian di bukit ini bisa menjadi Spot foto yang menarik dengan pemandangan bukit ilalang yang indah.

Wisatawan bisa mengambil gambar dengan hasil yang maksimal terutama saat golden hours pagi atau sore hari.

Saat itu juga, wisatawan bisa menyaksikan Keindahan Sunset dan Sunrise di Bukit Campuhan.

Tak heran, banyak wisatawan yang memadati lokasi ini saat pagi maupun sore, demi menyaksikan keindahan sunrise dan sunrise dari Bukit Campuhan.

BACA JUGA : Selo Boyolali Punya: Wisata Terbaru 2024 Bukit Sanjaya? Pesonanya Eksotis, Suasananya Bikin Adem Cobain Deh!

Bagi wisatawan yang tertarik untuk menjelajahi bukti Campuhan, tidak akan dikenakan biaya masuk, alias gratis.

Meski demikian, wisatawan yang menggunakan kendaraan pribadi akan dikenakan biaya parkir, sebelum masuk kawasan wisata terbaru 2024. Parkir motor Rp2 ribu  san parkir mobil Rp5 ribu.

Sebagai informasi, Bukit Campuhan buka setiap hari selama 24 jam. Meski demikian, untuk mendapatkan pemandangan alam terbaik, sebaiknya wisatawan datang di pagi dan sore hari. Selain itu, wisatawan juga bisa melakukan perjalanan dengan nyaman karena matahari tidak terlalu panas.

Itulah ulasan seputar wisata terbaru 2024 ini. Jadi bagaimana anda tertarik untuk datang dan menjajal asiknya jogging dan bersantai di Wisata terbaru campuhan Ridge walk ini. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: