Pangdam IV/Diponegoro Kunjungi Gubernur DIY, Berharap Pengembangan Komando Militer Lebih Baik

Pangdam IV/Diponegoro Kunjungi Gubernur DIY, Berharap Pengembangan Komando Militer Lebih Baik

Panglima Kodam (Pangdam) IVDiponegoro Mayjen TNI Tandyo Budi R. SSos beserta jajarannya melakukan kunjungan ke Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X-DOK.-

DISWAYJOGJA – Panglima Kodam (Pangdam) IV/Diponegoro Mayjen TNI Tandyo Budi R. SSos beserta jajarannya melakukan kunjungan ke Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X, Kamis (25/01). Rombongan tersebut diterima Sri Sultan di Gedhong Wilis, Kompleks Kepatihan, Yogyakarta.

Mayjen TNI Tandyo mengaku berteima kasih karena kunjungannya diterima dengan hangat oleh Sri Sultan. ”Saya berterima kasih atas penerimaan dari Bapak Gubernur. Banyak ilmu yang saya dapatkan hari ini, baik ilmu tentang kehidupan maupun ilmu pemerintahan,” tutur Mayjen TNI Tandyo saat ditemui usai kunjungan.

Selama kurang lebih 1,5 jam, Mayjen TNI Tandyo beserta jajaran, didampingi oleh Komandan Resor Militer (Danrem) 072/Pamungkas Brigjen TNI Zainul Bahar berdialog dengan Sri Sultan.

BACA JUGA:Wisata Baru Jogja Instagramable Merapi Park, The World Landmark Serasa Keliling Dunia dalam 1 Jam

Hasil dari dialog tersebut, Mayjen TNI Tandyo mengaku akan menindaklanjuti berbagai hal yang telah disampaikan Sri Sultan. Salah satunya yakni harapan Sri Sultan tentang pengembangan komando militer yang lebih baik ke depannya.

”Mudah-mudahan bisa kita wujudkan bagaimana mengembangkan komando militer ini lebih baik, lebih bagus lagi ke depan. Sesuai dengan harapan Pak Gubernur,” ucap Mayjen TNI Tandyo.

BACA JUGA:Mobil Baru Suzuki Swift 2024 Siap Kalahkan Honda Brio dan Ramaikan Industri Otomotif di Indonesia!

Sementara itu, menjelang pesta demokrasi yang semakin dekat, Mayjen TNI Tandyo mengatakan, tidak ada arahan khusus yang disampaikan oleh Sri Sultan. Meski demikian, pihaknya akan menjaga kebersamaan dengan berbagai pihak dalam mengawal stabilitas keamanan dan kondisi kondusif mewujudkan pemilu damai. “Kebersamaan itu dengan Jaga Warga dan Babinsa sama Bhabinkamtibmas,” kata Mayjen TNI Tandyo. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: