BPBD Kabupaten Tegal Gencarkan Giat Layanan Distribusi Air Bersih

BPBD Kabupaten Tegal Gencarkan Giat Layanan Distribusi Air Bersih

Kegiatan droping air bersih yang dilakukan BPBD didaerah krisis air bersih-Hermas Purwadi-jogja.disway.id

SLAWI, DISWAY JATENG - Belum berakhirnya musim kemarau hingga memasuki pertengahan bulan Oktober 2023 ini, mendorong BPBD terus mengencarkan giat layanan  distribusi air bersih diwilayah Kabupaten Tegal.

Kepala Pelaksana BPBD, Ellya Hidayah menyatakan  dari hasil update data kecamatan dan desa yangt terdampak mengalami kekeringan atau krisis air dampak Elnino cenderung bertambah.

BACA JUGA:Pencaker di Brebes Diminta Waspada dengan Lowongan Kerja Bermodus Pungutan

"Dari data yang ada sasaran layanan distribusi air bersih saat ini sudah merambah 11 kecamatan di 43 desa. " Hingga saat ini jumlah air bersih yang sudah terdistribusi kepada penerima manfaat sebanyak 541 tangki atau 2.718.000 liter yang diberikan kepada 58.937 KK atau kepada 212.806 jiwa," ujarnya.

Ellya menyatakan pendistribusian air bersih untuk Kecamatan Jatinegara terinci sebanyak 999.000 liter  yang diperuntukkan untuk 12 desa masing - masing Tamansari, Dukuhbangsa, Wotgalih, Lembahsari, Padasari, Mokaha, Luwihjawa, Jatinegara, Kedungwungu, Penyalahan, Argatawang, dan Lebakwangi.

BACA JUGA:Status Gunung Slamet Naik Waspada, BPBD Imbau Masyarakat Tenang

"Untuk  Kecamatan Suradadi sebanyak 547.500 liter yang dibagikan untuk Desa Harjasari, Jatimulya, Suradadi, Kertasari, Karangmulya, Gembongdadi, dan Purwahamba," cetusnya.

Sementara untuk Kecamatan Warureja sebanyak 207.500 liter untuk memenuhi kebutuhan air di Desa Kedungkelor, Kreman, Sukareja, Kendayakan, Kedungjati, dan Sidamulya.

"Di Kecamatan Kedungbanteng gelontoran air bersih mencapai 310.500 liter yang didistribusikan untuk Desa Karanganyar, Tonggara, Karangmalang, dan Semedo. Dan di Kecamatan Balapulang didistribusikan 293.000 liter untuk Desa Harjawinangun, Danawarih, Sesepan, Danareja,  dan Batuagung," ungkapnya.  

BACA JUGA:Cegah Anak Putus Sekolah, Bupati Tegal Umi Azizah Gulirkan Gerakan Pelajar Menabung

Di Kecamatan Pangkah gelontoran air sebanyak 204.000 liter untuk Desa Pener dan Dermasuci, Kecamatan Lebaksiu 106.500 liter untuk Desa Kajen dan Tegalandong, Kecamatan Kramat 15.000 liter untuk Desa Kertayasa

Untuk Padaharja, serta Kecamatan Pagerbarang sebanyak 20.000 liter khusus untuk Desa Jatiwangi, dan  Kecamtan Margasari sebanyak 5000 liter untuk Desa Wanasari, berikut Kecamatan Dukuhwaru sebanyak 10.000 liter untuk Desa Sindang. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: