Keren! 4 Kabupaten Terbersih di Jawa Tengah, Ada Kota Kecil yang Meraih Penghargaan, Ada Tempat Tinggalmu?

Keren! 4 Kabupaten Terbersih di Jawa Tengah, Ada Kota Kecil yang Meraih Penghargaan, Ada Tempat Tinggalmu?

Ilustrasi Kota Semarang --Salah satu Kota Terbersih di Jawa Tengah -- Wikipedia tangkapan layar--

DISWAY JOGJA - Jawa Tengah merupakan salah satu provinsi yang ada di Indonesia. Ada 29 Kabupaten dan 6 Kota yang masuk dalam daftar Geografi Wilayah Jawa Tengah. 

Namun, Tahukah Anda bahwa di Jawa Tengah ada beberapa Kota/Kabupaten yang masuk dalam daftar kota terbersih?

Kota bersih didefinisikan sebagai kota yang mempunyai tingkat kebersihan yang baik dan tinggi, hal ini dicapai melalui upaya pemeliharaan lingkungan yang efektif. 

Penilaian kota terbersih meliputi pembersihan jalan, pembuangan sampah yang dikelola dengan baik, dan pengelolaan air dan limbah yang baik. 

Berikut ini daftar kabupaten terbersih di Jawa Tengah, antara lain:

1. Kabupaten Blora

Kabupaten Blora berada  di bagian timur dari provinsi Jawa Tengah, dan berbatasan langsung dengan kabupaten Bojonegoro Jawa Timur.

Kabupaten Blora meraih penghargaan Adipura kencana dari Presiden Jokowi sebagai Kota Kecil Terbersih di Jawa Tengah pada tahun 2023. 

Hal yang menjadikan Kabupaten Blora sebagai Kota Terbersih di Jawa Tengah karena memiliki pengelolaan kebersihan yang baik dan ramah lingkungan.

BACA JUGA:Berikut! 7 Kebiasaan Suku Unik! Di Dunia, Nomor 3 Bikin Anda Bingung

2. Kabupaten Semarang

Semarang merupakan ibukota Jawa Tengah. Berturut-turut Kota Semarang memperoleh penghargaan Adipura kencana. Penghargaan ini diberikan karena memenuhi persyaratan.

Kota Semarang masih menjadi salah satu kota terbersih di Jawa Tengah. Hal ini dibuktikan dengan adanya program kebersihan lingkungan yang dilaksanakan di kota tersebut. 

Adapun program- program menarik yang dilakukan oleh pemerintahan Kota Semarang seperti pengelolaan Sampah diolah  menjadi pembangkit listrik tenaga sampah dan gas metana, Program penghijauan di tempat umum dan  Sistem Pengendalian Kota Pintar.

BACA JUGA:Viral! Makanan Opsek di Universitas di Jogja Tak Layak, Mahasiswa Baru Sampe Diare, Cek Faktanya

3. Kabupaten Kudus

Kabupaten Kudus meraih penghargaan kota terbersih di Jawa Tengah karena mempertahankan kebersihan lingkungan hidup dan kehutanan. 

Kabupaten Kudus telah berkali-kali mendapatkan Penghargaan Adipura Kencana, yaitu Penghargaan berkelanjutan yang diberikan kepada Kabupaten/Kota yang telah memenuhi persyaratan.

BACA JUGA:7 Alasan Ini Bikin Anda Penasaran: Pesona Senja Laut dari Tebing Puncak Segoro di Yogyakarta!

4. Kabupaten Jepara

Jepara tidak hanya terkenal dengan seni ukirnya yang bagus. Kabupaten Jepara ternyata menjadi salah satu kota terbersih di Jawa Tengah. Hal ini dibuktikan dengan penghargaan Adipura Kencana yang diberikan Presiden Jokowi kepada Kabupaten Jepara.

Nah, itulah daftar  kota terbersih yang terbaru di Jawa Tengah. Penghargaan Kota Terbersih akan diberikan kepada kota-kota yang memenuhi persyaratan. Hal ini dilakukan untuk menjaga kebersihan hidup dan mengevaluasi lingkungan untuk berinovasi lebih baik lagi. Semoga bermanfaat. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: