10 Rekomendasi Jajanan Khas Tegal yang Bikin Nagih! Ada Glotak Hingga Rujak Teplak
Rujak Teplak, salah satu jajanan khas Tegal yang menggiurkan -Disway-Google
DISWAYJOGJA.ID - Selain terkenal dengan wartegnya, Tegal ternyata memiliki banyak jajanan khas yang tidak kalah lezat.
Camilan tersebut memiliki cita rasa khas jajanan tradisional, deri yang manis gurih hingga pedas semuanya lengkap.
BACA JUGA:Sayang dilewatkan! Ini Rekomendasi Menu Makan Jika Kamu Seharian di Tegal
Biasanya masyarakat Tegal mengkonsumsi jajanan tersebut untuk menemani aktifitas maupun sekedar untuk mengembalikan semangat.
Penasaran apa saja? Berikut 10 jajanan khas Tegal yang siap menggoyang lidah.
1. Tahu aci
Cemilan pertama yang wajib kamu coba saat berada di Tegal adalah Tahu Aci. Jajanan ini bisa ditemui hampir di sepanjang jalan Kota Tegal.
Tahu aci biasanya disajikan dengan cabai rawit hijau.Rasanya yang gurih disajikan ketika masih hangat cocok disantap sembari menikmati teh poci khas tegal. Suatu kenikmatan yang sangat luar biasa.
BACA JUGA:Mencicipi Olos: Cemilan Terenak Nomor 1 di Tegal
2. Kacang bogares
Seperti namanya kacang ini berasal dari Desa Bogares, Pangkah, Tegal. Tidak seperti kacang lain, kacang bogares memiliki rasa gurih yang khas, renyah, manis berpadu asin sehingga digemari oleh banyak orang.
Selain sebagai cemilan, kacang bungares juga cocok dijadikan oleh-oleh bila kamu sedang berkunjung ke Tegal. Kamu bisa menemukan kacang satu ini diberbagai toko oleh-oleh khas Tegal.
3. Glotak
Camilan dengan bahan utama gembus ini dinamakan glotak, karena pada saat proses memasak menimbulkan suara glotak-glotak dari tulang ayam yang bergesekan dengan panci.
Rasa pedas berpadu gurihnya tulang ayam membuat glotak sangat menggugah selera. Terlebih dengan tambahan beberapa rawit di dalamnya sehingga terasa makin sedap.
BACA JUGA:Cocok diminum Siang Bolong, Ini 4 Minuman Khas Tegal yang Bikin Ketagihan
4. Olos
Olos menjadi salah satu camilan yang tak kalah digemari banyak orang. Jajanan berbentuk bulat ini terbuat dari bahan utama aci yang dibentuk bulat lalu diisi dengan kol serta irisan rawit.
Bagi kamu pecinta pedas mengunjungi Tegal tidak lengkap rasanya, jika tidak membeli jajanan yang satu ini.
5. Latopia
Jajanan yang telah ada sejak ratusan tahun lalu ini terbuat dari campuran tepung terigu dengan berbagai pilihan isi dari kacang hijau, cokelat hingga strawberry. Memang mirip tapi ya Jogja tetapi latopia mempunyai tekstur yang sedikit lebih keras.
Jika kamu menyukai cemilan tradisional yang mengenyangkan, latopia bisa menjadi salah satu pilihannya.
BACA JUGA:3 Alasan Kenapa Sate Kambing Wendy's Super Enak! Pantes, Jadi Langganan Para Artis!
6. Gemblong ocar acir
Jajanan khas Tegal selanjutnya adalah gemblong ocar acir. Jajanan ini bisa menjadi pilihan saat kamu membutuhkan camilan mengenyangkan.
Terbuat dari bahan utama ketan dengan campuran kelapa parut kemudian disiram dengan gula aren yang sudah dicairkan.
Kamu bisa menemukan gemblong ocar acir di berbagai pasar tradisional yang ada di Tegal. Rasanya yang gurih berpadu dengan saus gula aren yang manis dijamin bikin ketagihan.
7. Kue tempel
Kue tempel terbuat dari tepung beras yang dipipihkan diatas wajan lalu diberi pisang, gula jawa dan kelapa muda sebagai isinya.
Selain rasa original kamu juga bisa memesan kue tempel dengan rasa coklat, keju, maupun paduan keduanya.
8. Kerupuk antor
Jajanan khas Tegal yang tidak kalah unik dan lezat selanjutnya adalah kerupuk antor.
Mengapa terbilang unik? Karena jajanan satu ini dimasak dengan menggunakan media pasir khusus yang sudah dibersihkan.
Kerupuk antor biasanya dikonsumsi sebagai pelengkap saat waktu makan tiba. Makin lengkap deh rasanya.
BACA JUGA:Rekomendasi Kuliner Sate Kambing Enak Di Tegal, Cocok Untuk Kalian Saat Berkunjung Ke Tegal
9. Rujak teplak
Jika rujak biasanya disajikan dengan siraman kuah kacang, berbeda dengan rujak teplak yang menggunakan campuran singkong sebagai sambalnya.
Untuk isian nya sendiri tidak berbeda dengan rujak lain. Ada berbagai macam sayuran mulai dari kangkung, daun singkong, pare, kol dan tauge, hingga kecipir. Rujak teplak biasanya cocok disajikan ketika siang maupun sore hari sembari meminum es ataupun teh hangat.
10. Pilus
Meski memiliki tampilan sederhana, nyatanya pilus sangat digemari banyak orang. Rasanya yang renyah dan gurih sangat nikmat disajikan sebagai teman makan bakso ataupun mie.
Cemilan berbentuk bulat kecil ini banyak dijumpai di toko oleh-oleh khas Tegal dengan harga yang sangat terjangkau.
Nah demikian 10 camilan khas kota Tegal yang sayang untuk dilewatkan. Camilan tersebut cocok dinikmati sembari minum es sagwan, es lontrong, maupun teh poci hangat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: