Selain Disebut Kota Angin dan Wisata Ternyata Majalengka Dikenal dengan Kopinya! Berikut Ulasanya

Selain Disebut Kota Angin dan Wisata Ternyata Majalengka Dikenal dengan Kopinya! Berikut Ulasanya

Selain Disebut Kota Angin dan Wisata Ternyata Majalengka Dikenal dengan Kopinya!--

Hal itu menguat seiring perkembangan maraknya kedai kopi yang kian tumbuh menjamur di setiap daerah dengan konsumen kebanyakan dari kalangan milenial.

 

Menurut Dede salah seorang owner kafe kopi menjelaskan, kopi asal Majalengka tidak kalah dengan kopi lainnya, baik dari Medan, Aceh maupun Malang. Kebanyakan citra kopi asal Majalengka adalah kopi robusta, dengan tingkat kepekatan dan rasa yang khas.

 

Untuk peminatnya ssambung Dede saat ini sudah cukup banyak. “Peminatnya juga banyak, sehingga kami selalu menyetok kopi asli Majalengka tersebut,”ucapnya.

 

Sementara itu, menurut Andi petani Kopi asal Bantarujeg, saat ini panen Kopi Bantarujeg atau Kopi Majalengka sangat bagus. Bijinya lebih besar, dibandingkan saat musim hujan. Selain hasil produksi yang bagus, proses pengolahannya lebih cepat terutama saat proses pengeringan dan penjemuran.

 

“Kalau cuacanya panas seperti ini, biasanya akan sangat berpengaruh pada hasil panen, sebab tidak banyak bunga kopi yang rontok, berbeda saat musim hujan,” katanya.

 

Sementara itu, Kepala DKP3 Majalengka Iman Firmansyah menjelaskan, selain sayuran, kopi merupakan salah satu komoditi pertanian yang masih digeluti para petani di Majalengka, khususnya wilayah selatan.

 

Bahkan kata dia, jumlah lahan kopi yang ada di Majalengka saat ini tergolong masih cukup luas dan terjaga berkisar antara 1.100 hingga 1.200 hektare yang tersebar di 7 Kecamatan.

 

Melihat besarnya potensi itu maka pihaknya pun berupaya melakukan pengembangan kualitas produksis, mengingat kopi merupakan salah satu komoditas strategis perkebunan di Jawa Barat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: