Pengunjung dapat menikmati pemandangan alam yang asri saat berjalan kaki atau bersepeda mengelilingi danau tersebut.
BACA JUGA : 7 Rekomendasi Kuliner Enak dari Cirebon, Solusi Terbaik Berwisata Sembari Berburu Hidangan Lezat
BACA JUGA : 5 Destinasi Wisata Paling Indah di Tretes Pasuruan, Lengkap dari Air Terjun hingga Taman Indah
Tiket Masuk Wisata Gili Meno
Akses menuju Gili Meno memerlukan biaya penyeberangan yang berbeda-beda, bergantung pada pilihan jenis kapal. Jangan lupa memperhitungkan biaya fasilitas tambahan, seperti tiket masuk objek wisata di pulau tersebut.
Detail lengkap mengenai harga tiket dan fasilitas tersedia pada rincian di bawah ini.
- Tiket Masuk Gili Meno: Gratis
- Penyeberangan Lombok Kapal Umum: Rp25.000,00
- Penyeberangan Lombok Kapal Cepat: Rp85.000,00
- Penyeberangan Bali Gili Meno: Rp300.000,00
- Kapal Antar Gili: Rp35.000,00
- Gili Meno Turtle Sanctuary: Rp100.000,00
- Gili Meno Bird Park: Rp50.000,00
- Sewa Alat Snorkeling: Rp30.000,00
- Paket Snorkeling Diving: Rp950.000,00
- Penginapan: Mulai dari Rp100.000,00
Jam Buka Wisata Gili Meno
Keunikan Gili Meno terletak pada suasana pulau yang terbuka 24 jam penuh.
Meskipun tidak ada jam operasional khusus, waktu terbaik untuk berkunjung adalah saat musim panas, di mana cuaca yang cerah sehingga lebih memperindah keindahan pulau ini.
BACA JUGA : Rekomendasi Tempat Wisata di Situbondo, Indah dan Menarik Dijelajahi Saat Musim Liburan
BACA JUGA : 5 Tempat Wisata Romantis di Indonesia, Ciptakan Momen Berkesan Bersama Pasangan Tercinta
Lokasi Wisata Gili Meno
Gili Meno adalah bagian dari Kepulauan Gili yang berada di Kabupaten Lombok Utara, Provinsi Nusa Tenggara Barat.
Pulau ini dapat diakses dengan mudah dari Pulau Lombok melalui pelabuhan Bangsal, yang hanya memakan waktu sekitar 30 menit dengan perahu umum.
Bagi wisatawan yang datang dari Bali, tersedia opsi menggunakan fast boat langsung ke Gili Meno, dengan durasi perjalanan sekitar 2-3 jam.
Rute Menuju Wisata Gili Meno
Jika berangkat dari Lombok, Kamu dapat menumpang kapal umum dari Pelabuhan Bangsal. Pelabuhan ini dapat dijangkau dari Kota Mataram dengan estimasi waktu perjalanan selama dua jam.
Kemudian, Kamu harus menempuh perjalanan kapal selama kurang lebih 25 menit dengan harga tiket Rp 25 ribu.
Dari Gili Trawangan, terdapat dua pilihan kapal yang bisa digunakan, yakni kapal umum dan kapal cepat. Kapal umum berangkat dua kali dalam sehari pada pukul 09.30 dan 16.00 dengan harga tiket Rp 23 ribu. Sedangkan kapal cepat berangkat satu jam sekali dengan harga tiket Rp 85 ribu.
Itulah ulasan seputar wisata Gili Meno lengkap dari mulai daya tarik, harga tiket masuk hingga lokasinya, semoga bermanfaat.