JOGJA, diswayjogja.id - Tahun 2024 ini menjadi kali ke-18 event musik tahunan Ngayogjazz digelar, dengan konsep merakyat, serta tanpa tiket masuk.
Seperti biasa, acara ini menghadirkan sejumlah musisi dan grup band jazz ternama di tanah air, sebagai suguhan istimewa bagi pencinta musik jazz.
Sejak Sabtu siang (16/11) pengunjung tampak hilir mudik berdatangan, meskipun dihadang gerimis. Acara ini digelar di Kalimundu, Sanden, Bantul ini.
Sebuah padukuhan yang berada di sisi selatan DIY, yang hanya berjarak 7 km dari Pantai Selatan.
BACA JUGA : Cocok untuk Hangatkan Tubuh, Inilah 7 Rekomendasi Kedai Sayur Brongkos Paling Populer di Jogja
BACA JUGA : 6 Pasar Tradisional di Jogja yang Jadi Surganya Wisata Kuliner, Wajib Coba
Pembuka Ngayogjazz 2024
Karnaval sarat budaya menjadi pembuka pada Ngayogjazz 2024. Arak-arakan karnaval ini dimulai dari Polsek Sanden hingga Panggung Mikul, dengan rute Polsek Sanden - Puri Brata - Panggung Mikul.
Diketahui, ada empat panggung pada gelaran Ngayogjazz kali ini yaitu Panggung Njunjung, Panggung Nyunggi, Panggung Mikul, dan Panggung Munji. Pembukaan juga dihadiri oleh Pj. Bupati Bantul Adi Bayu Kristanto.
Dengan tema Ngejazz Tanpo Ngasorake, Ngayogjazz ingin menghilangkan kesan eksklusif dari musik jazz dan membuat jazz yang bisa dinikmati oleh siapa saja.
Jazz tidak hanya milik segelintir kalangan saja, namun jazz bisa hadir, membaur dan dinikmati oleh masyarakat hingga pelosok desa.
BACA JUGA : Jogja-NETPAC Asian Film Festival 2024 Kembali Digelar, Cek Jadwal Pemutarannya Lengkap Disini
BACA JUGA : Ciptakan Ruang Terbuka Hijau Publik, Pemkot Jogja Usulkan Gajahwong Edupark Ikut Standarisasi Audit
Wadah untuk Kenalkan Budaya Lokal Jogja
Ngayogjazz juga diharapkan menjadi wadah untuk mengenalkan budaya lokal Yogyakarta kepada musisi internasional.
Ngayogjazz 2024 bukan hanya tentang musik, tetapi juga pertukaran budaya yang memperkaya pengalaman semua yang hadir.
Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan (Events) Kemenparekraf RI, Vinsensius Jemadu mengatakan, Ngayogjazz menjadi salah satu event tahunan yang menjadi daya tarik wisata di Indonesia.