diswayjogja.com - Kuliner dan budaya menjadi satu daya tarik yang dimiliki oleh Daerah Istimewa Yogyakarta atau Jogja.
Disini, Kamu bisa menikmati berbagai kuliner yang otentik dan juga mempelajari budaya serta sejarah yang kuat di Yogyakarta.
Tak hanya sebatas itu, Yogyakarta juga menawarkan banyak tempat yang siap untuk memenuhi hasrat belanjamu setiap harinya.
Jika kamu merencanakan kunjungan ke Bantul, Yogyakarta, jangan lupa untuk menyempatkan waktu untuk mengunjungi Pasar Seni Gabusan.
Tempat ini sangat sempurna untuk Kamu yang gemar mengoleksi atau mencari kesempatan untuk berburu foto yang menarik.
Untuk memastikan kunjunganmu menjadi pengalaman yang bermakna, mari kita telusuri beberapa fakta menarik tentang Pasar Seni Gabusan di sini!
BACA JUGA : Maskot Pilkada Kota Jogja Diminta Dicabut dari Peredaran Karena Dinilai Bias Gender
BACA JUGA : Tarif dan Lokasi Keberangkatan Bus Damri di Jogja, Cek Lengkapnya Jika Ingin Bepergian
1. Hasil dari 400 Pengrajin
Sesampainya di Pasar Seni Gabusan, Kamu akan melihat banyak toko yang menjual berbagai produk yang bervariasi.
Wajar saja, karena Pasar Seni Gabusan adalah rumah bagi lebih dari 400 pengrajin lokal yang berbakat.
Para pengrajin ini adalah otak di balik berbagai barang seni dan kerajinan yang ditawarkan di pasar ini.
2. Lebih dari 60 Kios yang Tawarkan Aneka Barang Antik
Salah satu daya tarik utama Pasar Seni Gabusan adalah keberadaan lebih dari 60 kios yang menawarkan berbagai barang antik.
Barang-barang ini mencakup perabotan tua, perhiasan vintage, koleksi koin kuno, dan banyak lagi.