diswayjogja.com - Jelang lakoni laga penting kontra Barito Putera di Stadion Sultan Agung, PSS Sleman terus melakukan persiapan intensif untuk memastikan tim dalam kondisi terbaik.
Asisten Pelatih PSS Sleman, Ansyari Lubis mewakili Coach Mazola Junior mengatakan jika para pemainnya sangat antusias menjalani latihan persiapan dengan motivasi tinggi siap berlaga.
"Persiapan PSS pasca jeda internasional sangat bagus. Ini artinya dengan kedatangan pelatih baru membuat atmosfer positif yang berdampak memotivasi pemain sangat tinggi menjalani latihan dan para pemain siap meraih kemenangan," ungkapnya seperti dikutip dari laman PSS Sleman.
Pelatih kelahiran Deli Serdang tersebut menyampaikan pesan Coach Mazola yang menginstruksikan para pemain untuk fokus dan percaya diri menjalani laga krusial melawan PS Barito Putera.
BACA JUGA : Kebudayaan Jogja Masih Dilakukan Warga Lokal, Tapi Jarang Diketahui Banyak Orang
BACA JUGA : Profil Muhammad Fariz, Bek PSIM Yogyakarta yang Alami Cedera Kala Menekuk Telak Persikas Subang
Menurutnya, Coach Mazola memberikan peringatan bahwa hal tersebut menjadi kunci PSS meraih hasil positif di lapangan.
"Coach Mazola menekankan para pemain fokus dalam pertandingan dan percaya diri dengan kemampuan diri sendiri. Kemudian beliau berpesan bila semua pemain melakukan itu dengan baik serta bermain sebagai satu kesatuan, PSS bisa mendapatkan hasil yang diinginkan," terangnya.
Barito Putera dikenal memiliki komposisi pemain yang solid dan mampu memberikan tekanan dalam berbagai situasi pertandingan.
Menanggapi hal tersebut, Ansyari Lubis menyadari bahwa timnya harus waspada terhadap beberapa pemain kunci Barito Putera yang sering menjadi ancaman, terutama di lini depan dan lini tengah mereka.
"Pastinya sudah diketahui, tim tuan rumah mempunyai pemain-pemain yang cukup bagus, jadi kita tidak terfokus pada satu pemain. Jadi para pemain PS Barito Putera memiliki potensi membahayakan bagi tim lawan secara merata, yakni ada Murillo, Madinda dan pemain lokal seperti kapten tim Rizky Pora. Nama-nama itu menjadi catatan bagi tim pelatih," pungkasnya.
BACA JUGA : Update Harga Sembako di Jogja dan Sekitarnya: Cabai Turun Harga, Bisa Hemat Uang Lebih Banyak
BACA JUGA : Daftar Universitas Terbaik di Yogyakarta Versi UniRank 2024, UGM Peringkat Satu
Motivasi Tinggi PSS Sleman
Penjaga pertahanan PSS Sleman, Fachruddin Aryanto mengungkapkan jika para penggawa Laskar Sembada sedang dalam motivasi tinggi guna meraih kemenangan kontra Barito Putera.