Wisata Terbaru 2024 Silayung Park Garut, Penuh Artefak Kuno dan Deretan Pegunungan Hijau

Rabu 16-10-2024,09:29 WIB
Reporter : Penta Daniel Pratama
Editor : Syamsul Falaq

Ada yang berukuran besar, sedang, dan kecil. Kehadiran batu-batu tersebut membuat jalurnya agak sedikit terjal dan cukup menantang.

Pemandangan berbatuan ini memang kelihatannya kurang sedap dipandang. Namun akan terlihat eksotis saat terlihat dalam sebuah foto. 

Maka tak heran jika kawasan ini sering menjadi objek foto beberapa pengunjung.

BACA JUGA : Destinasi Wisata Terbaru 2024 Ramah Anak Surabaya, Bisa Keliling Luar Negeri Versi Murah

BACA JUGA : Wisata Terbaru 2024 Duran Duren Wonosalam: Surga Pecinta Durian Punya Banyak Spot Menarik

3. Pondok Kayu Eksotis Di Atas Pohon

Silayung Park memiliki tempat bersantai di atas pohon yang eksotis. Bentuknya sebuah pondok kecil sederhana yang terbuat dari bambu. 

Sementara bagian atapnya tertutup oleh sekumpulan tanaman ilalang.

Untuk menuju lokasinya wisatawan harus melewati jembatan kayu yang agak ekstrem. Pasalnya ukuran tak terlalu lebah dan ada sebagian bambu terlihat rapuh. 

Memang sedikit menakutkan, tetapi semua terbayar dengan keindahan alamnya yang memukau. Dari kejauhan akan tampak deretan pegunungan samar-samar yang tertutup awan kabut.

4. Panorama Sunset yang Mengagumkan

Tidak hanya wisata pantai saja yang menyuguhkan panorama sunset. Ternyata kawasan Silayung Park juga memilikinya. 

Wisatawan bisa melihat matahari terbenam dari puncak gunung di ketinggian 1.000 meter di atas permukaan laut.

Dari ketinggian itulah wisatawan bisa menikmati sunset dengan latar belakang pegunungan hijau.

Serta gumpalan awan putih menghiasi langit senja yang mengeluarkan cahaya kekuningan. 

Keindahannya akan semakin jelas jika wisatawan duduk pada batu besar di ujung tebing.

Kategori :