5 Jenis Resolusi Smart TV Terbaik dan Perbandingannya, Nomor 3 Paling Banyak Dipakai

Senin 09-09-2024,07:10 WIB
Reporter : Penta Daniel Pratama
Editor : Syamsul Falaq

Akibatnya, gambar yang dihasilkan dari TV dengan kualitas ini juga lebih tajam apabila dibandingkan dengan TV dengan kualitas 480p standard di atas. 

BACA JUGA : Pertarungan Smart TV TCL vs Coocaa, Manakah yang Lebih Baik? Simak Biar Tidak Gagal Paham!

BACA JUGA : 5 Rekomendasi Smart TV Murah 1 Jutaan, Cocok Buat Kamu yang Low Budged

Dari contoh gambar di atas misalnya, dengan adegan yang sama tapi resolusi gambar yang berbeda tulisan hanja yang tampak di layar menjadi lebih jelas dan lebih mudah dibaca.

3. Resolusi 1080p (Full HD)


Resolusi 1080p Smart TV terbaik--Foto by GettyImages

Saat ini banyak pihak yang menganggap bahwa TV dengan kualitas gambar 720p masih belum bisa dikatakan sebagai tv “high definition”. 

Sebuah TV atau tontonan audio visual lainnya dikatakan memiliki kualitas gambar Full High Definition (FHD) apabila ia memiliki resolusi 1080p atau 1920 x 1080 pixel.

Dengan kualitas gambar ini, Kamu bisa menangkap detail-detail yang tidak terlihat jika hanya menggunakan 720p. 

Detail-detail tersebut, seperti seperti mikro ekspresi dari aktor dan aktris film yang Kamu saksikan atau manuver penting dalam pertandingan yang ada di televisi.

4. Resolusi 4K (Ultra High Definition atau UHD)

Dengan total pixel lebih dari 2 juta dan ukuran 3840 x 2160, gambar yang dihasilkan oleh TV digital dengan resolusi 4K jauh lebih tajam dan detail dibandingkan dengan TV biasa.

Hal ini mengakibatkan 4k menjadi resolusi tv terbaik kedua untuk tontonan dengan kualitas Bluray dan bermain game consoles. 

Maka dari itu, tidak heran jika TV dengan tingkat resolusi ini kini banyak ditemukan di pasaran Indonesia.

TV digital dengan resolusi 4K biasanya juga dilengkapi dengan High Dynamic Range (HDR), sebuah format video yang memungkinkan TV untuk menampilkan variasi warna (color) dan kecerahan (brightness) yang lebih baik. 

BACA JUGA : Mengenal Lebih Dalam Tentang Smart TV OLED dan Keunggulannya

Kategori :