Daya tarik yang dimiliki tempat ini adalah pengunjung yang datang bahkan diperbolehkan untuk mengintip dan masuk ke dapurnya. Proses masak untuk setiap menu yang ada disini masih tradisional sehingga cita rasnya masih sangat otentik.
Lokasi: Jl. Nanggulan Mendut, Ngujon, Banjarharjo, Kalibawang, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Jam Buka: Setiap hari, mulai pukul 07.00-16.00 WIB.
BACA JUGA : Wisata Terbaru 2024 Menoreh Dreamland Kulon Progo, Jajal Tantangan Wahana Baru di Tengah Hutan Pinus
Geblek View Menoreh
Rekomendasi spot kuliner hidden gems lainnya yang ada di Kulon Progo adalah Geblek View Menoreh. Spot kuliner ini menawarkan pemandangan sawah yang luas dan pegunungan yang indah.
Tempat makan ini mengusung konsep ala angkringan dengan menu andalan geblek yang punya rasa gurih dan kenyal. Harga yang dibanderol untuk makanan mulai dari Rp 20.000 hingga Rp 50.000. Sedangkan untuk minuman dibanderol mulai dari Rp 10.000.
Selain memiliki menu makanan dan minuman yang special, tempat ini juga menyewakan menyewa sepeda listrik atau ATV untuk berkeliling di area persawahan. Harga sewa untuk fasilitas tersebut mulai dari Rp 15.000 hingga Rp 40.000/jam.
Lokasi: Pronosutan, Kembang, Kec. Nanggulan, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Jam Buka: Setiap hari mulai pukul 07.00-19.00 WIB.
BACA JUGA : Wisata Terbaru 2024 Tumpeng Menoreh Kulon Progo Sajikan View Alam 360 Derajat
Soto Bathok Wulung
Biasanya warung soto terletak di pinggir jalan, namun destinasi wisata terbaru 2024 kuliner yang satu ini berbeda. Warung Soto Bathok Wulung berada di tengah sawah sehingga pengunjung bisa menyaksikan pemandangan persawahan yang memesona dan angin sepoi-sepoi.
Harga yang dibanderol untuk satu porsi soto bathok ini sangat terjangkau, mulai dari Rp 8.000 hingga Rp 15.000, tergantung dengan topping yang dipilih.
Tidak hanya menyediakan tempat outdoor saja, Soto Bathok Wulung juga mneyediakn tempat indoor yang cukup luas, sehingga saat makan siang hari tidak akan kepanasan.
Lokasi: Jl. Mandung Km 0, RW.5, Terbah, Pengasih, Kapanewon Pengasih, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Jam Buka: Setiap hari mulai pukul 07.30-20.00 WIB.
BACA JUGA : Menikmati Keindahan Wisata Terbaru 2024 Goa Sriti, Spot Liburan Kulon Progo Tampilkan Edukasi Sejarah
Pari Klegung